SUMENEP – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumenep, Darul Hasyim Fath, menggelar serap aspirasi atau reses di Dusun Mandar, Desa Sukajeruk, Kecamatan/Pulau Masalembu, Senin (4/12/2023). Dalam kesempatan tersebut, Darul banyak menampung aspirasi masyarakat, khususnya nelayan.
Darul mengungkapkan, sebagai legislator dari kepulauan, dirinya memiliki tanggung jawab memberdayakan nelayan. Apalagi, ia sering mendengar keluhan terkait sejumlah persoalan yang hingga saat ini belum bisa terurai, seperti kelangkaan BBM (bahan bakar minyak) dan kecelakaan laut yang sewaktu-waktu mengancam nelayan saat melaut.
“Tapi, untuk laka laut, saat ini Pemerintah Kabupaten Sumenep sudah memiliki program SiKapal (sistem keamanan pelayaran) sebagai pendeteksi terjadinya kecelakaan laut,” ujarnya.
Aplikasi SiKapal ini, kata Darul, sangat bermanfaat bagi masyarakat Sumenep, yang kebanyakan berprofesi sebagai nelayan. Sebab, aplikasi ini dibuat bertujuan untuk memberikan perlindungan kepada nelayan.
“Selain memberikan perlindungan, SiKapal juga bisa memberikan kenyamanan saat berlayar. Dan SiKapal juga dapat meminimalisasi terjadinya laka laut dan korban yang lebih banyak ketika terjadi kedaruratan di kapal,” jelasnya.
Dalam kesempatan tersebut, Wakabid Kaderisasi dan Ideologi DPC PDI Perjuangan Sumenep itu juga mengajak masyarakat bersama-sama mengawal dan memastikan proses Pemilu 2024 berjalan jujur dan adil dalam rangka memastikan kesejahteraan masyarakat.
“Masyarakat harus berdaulat dalam menentukan hak politik untuk memilih pemimpin yang memiliki jejak rekam dan program yang baik, serta memiliki komitmen kebangsaan, dan taat konstitusi,” pungkasnya. (hazmi/set)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS