Minggu
20 April 2025 | 12 : 41

2 Anggota Fraksi PDI Perjuangan Sidoarjo Jadi Korban Pembajakan Nomor WA

Hacker-1_copy_1014x676_copy_760x466

SIDOARJO – Nomor whatsapp (WA) Wakil Ketua DPRD Sidoarjo, Bambang Riyoko dan anggota Komisi D, Wisnu Pradono, dibajak oknum netizen.

Nomor aplikasi percakapan sosial kedua kader tersebut lepas dari kontrol mereka sejak beberapa hari terakhir.

Staf Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sidoarjo, Achmad Hanafi mengabarkan perihal hacked tersebut ke grup-grup WA keluarga besar PDI Perjuangan dan sejumlah komunitas.

“Tiga anggota DPRD Sidoarjo nomor WA-nya kena hack. Dua diantaranya dari PDI Perjuangan, Pak Bambang dan Mas Wisnu,” kata Hanafi kepada pdiperjuangan-jatim.com, Rabu (28/6/2023) malam.

Menurut dia, kejadian bermula saat para legislator tersebut membuka link yang masuk ke nomor WA masing-masing. Refleks, keduanya membuka tautan dan mengakses. Berikutnya, menikah kehilangan kendali atas akun nomor WA-nya.

Dalam perkembangannya, peretas terpantau menggunakan nomor tersebut untuk tindak kriminal.

“Berbekal nomor WA dan foto pelaku Pak Bambang dan Mas Wisnu, pelaku meminta uang dengan cara chating. Jadi mohon berhati-hati, kalau ada pesan masuk dan ada permintaan tertentu, baiknya diklarifikasi by phone atau video call,” kata Hanafi mengingatkan.

Dikonfirmasi terpisah, Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Sidoarjo, Suyarno, membenarkan kejadian tersebut. Suyarno yang juga sempat mengalami kejadian serupa beberapa bulan lalu, mengingatkan agar semua pihak berhati-hati saat berselancar di internet.

Suyarno mengimbau kepada para korban, khususnya sejawat se-fraksi, untuk segera melapor ke pihak kepolisian. Juga kepada kader-kader PDI Perjuangan untuk mengabarkan berita kejahatan ini kepada kerabat, kolega maupun kenalan.

“Untuk meminimalisir atau menghindari adanya korban penipuan dengan meminta sejumlah uang atas nama kedua dewan tersebut,” ujar Suyarno. (ian/hs)

Foto ilustrasi. By: cyber-securite.fr

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...