Sabtu
22 November 2025 | 11 : 05

DPC Trenggalek Gelar Parade Batu Mulia Nasional

batu akik

batu akikTRENGGALEK – Merespon maraknya tren batu mulia di masyarakat, DPC PDI Perjuangan Trenggalek berinisiatif akan menggelar Parade Batu Mulia Nasional. Event ini bakal digelar di lahan depan kantor DPC PDI Perjuangan Trenggalek, mulai 22 hingga 24 Mei 2015 depan.

Ketua DPC PDI Perjuangan Trenggalek Doding Rahmadi menjanjikan event ini akan menjadi festival batu mulia pertama dan terbesar di Trenggalek. “Kita ingin angkat potensi akik (batu mulia-red) Trenggalek. Selama ini batu dari Trenggalek hanya diambil untuk diproduksi di daerah lain,” kata Doding, Selasa (19/5/2015).

Dengan menggelar event seperti ini, kata Doding, pihaknya ingin menunjukkan bahwa PDI Perjuangan juga peduli pada perkembangan industri kreatif di daerah.

“Kita hadirkan batu mulia langsung dari penambangnya. Jadi bagi yang ingin berburu batu mentah bisa memilih sendiri sesuai selera,” tambah dia.

Menurut Doding, jenis batu dari Trenggalek yang banyak digemari adalah jenis lumut pancawarna, chalcedony, dan kecubung. “Yang jenis pancawarna khas Trenggalek itu sangat kaya motif. Bahkan ada yang hijau seperti ornamen aquarium,” jelasnya.

Bertempat di area kantor DPC PDI Perjuangan Trenggalek, parade akik ini akan diikuti puluhan pengrajin batu akik dari berbagai daerah. “Rencananya di halaman kantor untuk bazaar akik, dan di aula lantai 2 untuk kontes akik,” terang Doding.

Selain menggelar kontes acara ini juga akan dimeriahkan dengan berbagai hiburan musik elektone. (sa)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

DPRD Jember Tunda Pembahasan Pengadaan Gerobak Mlijo Cinta, Candra: Data Penerimanya Belum Jelas

JEMBER – Ketua Komisi B DPRD Jember Candra Ary Fianto minta program pengadaan gerobak ‘Mlijo Cinta’ untuk UMKM ...
KRONIK

Kunjungi Pondok Pesantren Al-Amin, Hj. Ansari PDIP: Terima Kasih Para Guru

SUMENEP – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI, Hj. Ansari, mengaku serasa kembali ke masa lalu saat menginjakkan ...
EKSEKUTIF

Luncurkan Program Karna Pitaloka, Bupati Lukman Tekankan Pemetaan Kebutuhan Pupuk Akurat

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, menekankan pentingnya inovasi pendataan digital petani dan lahan. ...
LEGISLATIF

Dukung Pembahasan Raperda APBD Ponorogo 2026, Fraksi PDI Perjuangan maPAN Beri Catatan Kritis

PONOROGO – Fraksi PDI Perjuangan maPAN DPRD Ponorogo mendukung pembahasan Raperda tentang Anggaran Pendapatan dan ...
EKSEKUTIF

Agar Bansos Lebih Tepat Sasaran, Pemkab Trenggalek Perkuat Tata Kelola Data lewat MoU dengan BPS

TRENGGALEK – Pemerintah Kabupaten Trenggalek menegaskan komitmennya memperkuat tata kelola data daerah lewat ...
KRONIK

Komisi C DPRD Tulungagung Bersama BUMD Bagikan Tempat Sampah di Sejumlah Pasar

TULUNGAGUNG – Komisi C DPRD Kabupaten Tulungagung bersama Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) membagikan tempat sampah ...