Selasa
26 November 2024 | 12 : 30

Ziarah ke Makam Bathoro Katong, Ini Pesan Ganjar kepada Para Pendukung

PDIP-Jatim-Ganjar-Pranowo-19012024

PONOROGO – Calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo, berziarah ke makam pendiri Kabupaten Ponorogo, Bathoro Katong, di Kelurahan Setono, Kecamatan Jenangan, Jumat (19/1/2024).

Meski dalam kondisi hujan yang cukup deras dan basah kuyup, masyarakat nampak antusias menyambut kedatangan Ganjar, bahkan mereka saling berdesak-desakan. Ganjar juga menyalimi tangan ratusan pelajar SD. Mereka terlihat riang gembira.

Usai disambut, Ganjar kemudian memanjatkan doa bersama warga dan menabur bunga ke makam Bathoro Katong.

Menurut Ganjar, ziarah makam Bathoro Katong kali ini sebagai bentuk tanda penghormatan dan silaturrahim kepada adipati pertama Ponorogo yang sekaligus pelopor penyebaran agama Islam di Ponorogo itu. Ia juga memuji antusiasme warga Ponorogo yang sangat luar biasa. Dirinya merasa terharu dan senang.

“Antusias Ponorogo luar biasa. Terima kasih atas dukungan warga Ponorogo,” ujar mantan Gubernur Jawa Tengah itu.

Tak hanya itu, Ganjar yang mengenakan songkok hitam dan kaos putih berlambang tiga jari bertuliskan “sat set” itu mengapresiasi kinerja para pendukungnya di Ponorogo, termasuk para relawan. Bahkan, politisi PDI Perjuangan itu juga memuji Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko.

“Mudah-mudahan jadi semangat untuk timnya Ganjar-Mahfud bekerja di Ponorogo. Mas Giri top,” tuturnya.

Ketika ditanya awak media terkait kemenangan di wilayah Mataraman, Ganjar menegaskan bahwa dirinya merasa lebih yakin. “Kami lebih yakin,” terangnya sambil tersenyum.

Seperti diketahui, makam Bathoro Katong menjadi jujugan kunjungan Ganjar ke Ponorogo kali ini, lalu melaksanakan salat Jumat di Masjid Tegalsari, rapat konsolidasi di Hotel Maesa, berdialog dengan generasi Z di resto Sekayu River, lalu meninjau pembangunan Monumen Reog. (jrs/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...