Jumat
18 April 2025 | 8 : 38

Wawali Surabaya dan Anggota Fraksi Ikuti Upacara HUT Partai

pdip-jatim-whisnu-090620-1

SURABAYA – Wakil Wali Kota Surabaya Whisnu Sakti Buana dan sejumlah anggota DPRD Surabaya mengikuti upacara bendera memperingati HUT PDI Perjuangan ke 42 di pelataran Sekretariat DPD Jatim, Jl Kendangsari Industri 57, Surabaya, Sabtu (10/1/2015).

Selain Whisnu Sakti yang juga tercatat sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan Surabaya, nampak hadir sejumlah anggota fraksi DPRD Surabaya.

Di antaranya Ketua Fraksi Sukadar. Berikutnya Riswanto dari Komisi A, Anugerah Hariyadi (A), Chusnul Chotimah (B), Erwin Tjahyuadi (B), dan Tri Didik Adiono (B). Berikutnya Adi Sutarwiyono Komisi C, Agustin Poliana Ketua Komisi D dan Baktiono Komisi D.

Selain pengurus DPC Surabaya dan anggota fraksi, kader-kader partai di struktural dan legislatif Kabupaten Sidoarjo juga turut dalam acara. Diantaranya Pimpinan DPRD Sidoarjo dan Ketua Fraksi; Taufik Hidayat dan Tarkit Erdianto.

Upacara dipimpin inspektur upacara yang juga Ketua DPD Jatim H Sirmadji Tjondropragolo juga diikuti para pengurus organisasi sayap, Repdem dan Bamusi. Komunitas becak Surabaya juga turut dalam acara.

Sirmadji dalam pidatonya mengatakan, tahun ini menjadi kesempatan bagi PDI Perjuangan untuk mewujudkan cita-cita kemerdekaan seiring terpilihnya Joko Widodo menjadi presiden RI hingga lima tahun ke depan.

Karena itu, lanjut Sirmadji, diperlukan soliditas partai untuk mendukung pemerintahan dalam upaya menyejahterakan rakyat. Dibutuhkan koordinasi dan kekompakan secara horisontal dalam satu tingkatan antara kader partai di struktural partai, eksekutif, dan legislatif. Juga koordinasi vertikal struktural partai, eksekutif, dan legislatif di tingkatan berbeda.

“Kerja sama dan soliditas kader di tiga pilar dalam satu tingkat, serta soliditas tiga pilar di tingkat yang berbeda harus dijalankan. Soliditas seluruh kader partai demi terwujudnya Tri Sakti Bung Karno; berdaulat politik, berdikari ekonomi, dan berkepribadian dalam kebudayaan, untuk mewujudkan cita-cita kemerdekaan bangsa ini,” pungkas Sirmadji. (her)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Sukseskan Sekolah Rakyat di Kabupaten Malang, Sanusi Siapkan Lahan 9,6 Hektar

MALANG – Bupati Malang Sanusi berkomitmen penuh mensukseskan program sekolah rakyat yang digagas Presiden Prabowo ...
SEMENTARA ITU...

Pemkot Mojokerto Dorong Kemandirian Ekonomi Lewat Penguatan Koperasi

MOJOKERTO – Pemerintah Kota Mojokerto terus berkomitmen mendorong kemandirian ekonomi di tataran akar rumput. Salah ...
LEGISLATIF

Komisi IV DPRD Gresik Siap Bantu Disnaker Sosialisasikan Aplikasi Lowongan Kerja, GresikKerja

GRESIK – Komisi IV DPRD Gresik mengapresiasi Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) yang telah membuat inovasi baru bernama ...
KRONIK

Bangkalan Raih WTP Delapan Kali, Bupati Lukman Minta ASN Jadikan Motivasi Tingkatkan Pelayanan

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan kembali meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas ...
LEGISLATIF

Puan Soroti Perang Dagang Buntut Kebijakan Trump yang Harus Diantisipasi

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyinggung soal perang dagang yang dipicu kebijakan tarif resiprokal Presiden ...
LEGISLATIF

Candra: ASN Pemkab Jember Harus Profesional dalam Bekerja, Tidak Boleh Ada Kepentingan Politik

JEMBER – Ketua Komisi B DPRD Jember Candra Ary Fianto mengingatkan agar aparatur sipil negara (ASN) bersikap netral ...