Sabtu
19 April 2025 | 2 : 17

Warga Desa Kedoyo Siap Menangkan Mardinoto di Pilkada Tulungagung 2024

PSX_20240912_100058-min
Sejumlah warga Desa Kedoyo, Desa Kedoyo, Kecamatan Sendang, Tulungagung, mendeklarasikan dukungan pada Paslon Mardinoto, Rabu (11/9/2024) malam.

TULUNGAGUNG – Gelombang dukungan masyarakat terhadap pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati, Maryoto Birowo dan Didik Girnoto Yekti (Mardinoto) terus bergulir.

Terbaru, dukungan terhadap Palson Mardinoto datang sejumlah warga Desa Kedoyo, Kecamatan Sendang, Kabupaten Tulungagung.

Dukungan tersebut ditandai dengan kegiatan deklarasi oleh tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan masyarakat wilayah setempat, Rabu (11/9/2024) malam.

Salah satu tokoh masyarakat Desa Kedoyo, Anto, mengatakan, deklarasi dukungan pada Paslon Mardinoto mendapat sambutan hangat dan antusias tinggi dari masyarakat.

Menurutnya, deklarasi dukungan dilakukan karena visi-misi dari Paslon Mardinoto dinilai selaras dengan kebutuhan dan aspirasi masyarakat Desa Kedoyo.

“Kami percaya, Mardinoto mampu membawa kemajuan positif dan kemajuan Tulungagung, khususnya daerah kami,” ujar Anto.

Terpisah, Calon Bupati Tulungagung, Maryoto Birowo, menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh masyarakat Desa Kedoyo.

Politisi PDI Perjuangan itu juga menyampaikan, Paslon Mardinoto berkomitmen untuk bekerja keras merealisasikan visi-misi yang telah disusunnya.

“Kita memastikan pembangunan desa akan menjadi prioritas utama program pembangunan, utamanya infrastruktur jalan,” ujar Maryoto.

Ia berharap, dukungan yang diberikan masyarakat Desa Kedoyo bisa memotivasi perjuangan seluruh tim untuk memenangkan Pilkada Tulungagung 2024.

Sehingga seluruh tim, tambahnya, baik partai pendukung dan pengusung, simpatisan dan relawan Mardinoto bisa lebih giat dan bersemangat dalam melakukan sosialisasi di masyarakat. (sin/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Menu Makanan Bergizi Gratis di Pamekasan Disorot, DPRD Jatim Minta Perbaikan

PAMEKASAN – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, menjadi sorotan setelah ...
EKSEKUTIF

Bupati Yani Bersyukur Pemkab Gresik Raih Opini WTP 10 Kali Berturut-turut

GRESIK – Pemerintah Kabupaten Gresik kembali mencatatkan prestasi gemilang dalam pengelolaan keuangan daerah. ...
KABAR CABANG

Soroti Parkir Berlangganan, DPC Tulungagung Beri Catatan Kritis untuk DPRD dan Pemkab

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menyoroti Rancangan Peraturan Daerah ...
EKSEKUTIF

Sukseskan Sekolah Rakyat di Kabupaten Malang, Sanusi Siapkan Lahan 9,6 Hektar

MALANG – Bupati Malang Sanusi berkomitmen penuh mensukseskan program sekolah rakyat yang digagas Presiden Prabowo ...
SEMENTARA ITU...

Pemkot Mojokerto Dorong Kemandirian Ekonomi Lewat Penguatan Koperasi

MOJOKERTO – Pemerintah Kota Mojokerto terus berkomitmen mendorong kemandirian ekonomi di tataran akar rumput. Salah ...
LEGISLATIF

Komisi IV DPRD Gresik Siap Bantu Disnaker Sosialisasikan Aplikasi Lowongan Kerja, GresikKerja

GRESIK – Komisi IV DPRD Gresik mengapresiasi Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) yang telah membuat inovasi baru bernama ...