Sabtu
19 April 2025 | 2 : 59

Vaksinasi di Kota Madiun Capai 80 Persen, Maidi: Karena Campur Tangan TNI/Polri

pdip-jatim-211005-maidi-hut-tni

MADIUN – Wali Kota Maidi mengucapkan terima kasih kepada TNI yang telah turut mewujudkan situasi dan kondisi yang aman dan kondusif di Kota Madiun. Bukan hanya terkait keamanan, tapi juga dalam urusan penanganan pandemi Covid-19.

Menurut Maidi, peran TNI sangat besar dalam ikut upaya mencegah penyebaran Covid-19. Seperti melaksanakan vaksinasi massal yang juga demi percepatan pembentukan herd immunity di masyarakat.

Selain itu, TNI juga selalu terlibat dalam urusan penyekatan masyarakat, razia pendisiplinan protokol kesehatan, sampai urusan bantuan-bantuan.

“Peran TNI dan Polri tentu tidak bisa dipisahkan dan tidak perlu diragukan dalam penanganan pandemi Covid-19 ini. Tanpa campur tangan TNI/Polri, tentu upaya penanganan Covid-19 di Kota Madiun tidak bisa seperti saat ini,” sebut Maidi, usai mengikuti peringatan HUT ke-76 TNI di Makorem 081 Dhirotsaha Jaya Madiun, Selasa (5/10/2021).

Untuk diketahui, vaksinasi di Kota Madiun sudah mencapai 80 persen lebih. TNI pun turun untuk melaksanakan vaksinasi massal. Begitu juga dengan Polri yang melaksanakan Gerai Vaksin Presisi.

Dukungan tersebut setidaknya mempercepat vaksinasi sehingga capaian di Kota Madiun telah melampaui target. Vaksinasi di Kota Pendekar ditarget mencapai 70 persen pada Septemper lalu.

Peringatan HUT ke-76 TNI berlangsung khidmat di Korem 081 Dhirotsaha Jaya Madiun yang terpilih sebagai salah satu dari empat Makorem di Jawa Timur yang mengikuti gelaran upacara secara virtual dari Istana Merdeka.

Sedang, Korem lainnya melaksanakan upacara peringatan secara mandiri. Artinya, tidak mengikuti upacara virtual dari istana yang dipimpin Presiden RI Joko Widodo.

Wali Kota Madiun Maidi dan Ketua DPRD Kota Madiun Andi Raya mengikuti gelaran upacara dari halaman Markas Korem 081 tersebut.

“Hari ini merupakan hari yang membahagiakan khususnya bagi Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang sedang memperingati 76 tahun pengabdian bagi bangsa dan negara,” kata Maidi.

“Selamat HUT TNI Ke-76. TNI Jaya Bersama Rakyat untuk Bangsa dan Negara,” pungkas wali kota dari PDI Perjuangan tersebut. (ant/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
LEGISLATIF

Puan Maharani Soroti Kekerasan Seksual yang Dilakukan Tenaga Medis

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti kekerasan seksual yang diduga dilakukan tenaga medis, khususnya ...