Kamis
17 April 2025 | 11 : 40

Tampung Aspirasi Langsung, Mardinoto Punya Program ‘Meja Aduan’

pdip-jatim-240907-didik-girnoto
Bakal calon bupati Tulungagung Didik Girnoto Yekti

TULUNGAGUNG – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tulungagung, Maryoto Birowo dan Didik Girnoto Yekti (Mardinoto) telah menyiapkan program “Meja Aduan”.

Program tersebut nantinya akan menjadi wadah atau media untuk mendengarkan aspirasi, keluhan, dan masukan dari masyarakat secara langsung.

Selain itu, program Meja Aduan juga untuk meningkatkan partisipasi publik dan memastikan kebutuhan masyarakat Kabupaten Tulungagung dapat terakomodir dengan baik.

“Kami, Paslon Mardinoto telah membuat inisiatif program Meja Aduan yakni wadah mendengar aspirasi, keluhan, dan masukan dari masyarakat secara langsung,” kata Calon Wakil Bupati Tulungagung, Didik Girnoto Yekti di Tulungagung, Sabtu (7/9/2024).

Menurut Didik, komunikasi dua arah antara pemerintah dan masyarakat menjadi hal sangat penting.

Untuk mewujudkan itu, lanjutnya, dibutuhkan sebuah wadah atau sarana agar masyarakat bisa menyampaikan aspirasi secara cepat, mudah, dan tanpa perantara. Sehingga aspirasi tersebut bisa segera direspon dengan cepat dan tepat pula.

“Melalui program Meja Aduan ini, kami ingin mendengar langsung terkait apa saja masalah yang dihadapi masyarakat, serta merumuskan solusi terbaik,” terangnya

Didik mengungkapkan, program Meja Aduan tersebut rencananya akan dibuka di rumah Dinas Wakil Bupati Tulungagung dan rumah pribadi Paslon Mardinoto.

Selain itu, warga Kabupaten Tulungagung juga dapat menyampaikan aspirasi, aduan, maupun masukannya melalui platform daring yang akan disediakan di setiap Kecamatan.

Program Meja Aduan, sebut Didik, sebenarnya sudah pernah dilakukan oleh Maryoto Birowo di rumah pribadinya saat menjabat sebagai Wakil Bupati maupun Bupati Tulungagung.

“Inovasi ini sudah pernah dilakukan oleh Maryoto Birowo di rumah pribadinya setiap pagi sebelum berangkat ke pendapa atau tugas lainnya,” ungkap Didik.

Dia menegaskan, bahwa program Meja Aduan merupakan sebuah terobosan baru menuju Kabupaten Tulungagung lebih maju.

Di sisi lain, program tersebut merupakan bentuk komitmen Paslon Mardinoto untuk menghadirkan pemerintahan yang lebih transparan dan responsif.

Didik berharap, program Meja Aduan bisa meningkatkan partisipasi masyarakat untuk terlibat aktif dalam pembangunan daerah serta menciptakan solusi yang tepat atas permasalahan yang dihadapi masyarakat. (sin/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

DPRD Bangkalan Soroti Beban Belanja Pegawai dan Ketidaksinkronan Data ASN

BANGKALAN – Komisi I DPRD Bangkalan memberikan beberapa catatan penting terkait Laporan Keterangan ...
LEGISLATIF

Hearing Klarifikasi Soal Jaspel RSUD RA Basoeni, DPRD Kabupaten Mojokerto Rekomendasikan Ini

MOJOKERTO – Komisi II DPRD Kabupaten Mojokerto menggelar rapat dengar pendapat (hearing) dengan manajemen RSUD RA ...
EKSEKUTIF

Agar Birokrasi Lebih Berpihak kepada Rakyat, Eri Cahyadi Siap Susun “Kabinet Surabaya Berkah”

SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menyampaikan bahwa pihaknya tengah bersiap menyusun “Kabinet Surabaya ...
EKSEKUTIF

Bupati Lukman Tinjau Normalisasi DAS Tanjung, Pastikan Aliran Sungai Lancar untuk Irigasi

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, didampingi Wakil Bupati Bangkalan, Moh. Fauzan Ja’far, meninjau ...
EKSEKUTIF

Perbaikan Jalan Rusak Dilakukan Bertahap, Bupati Blitar: Strategi di Tengah Keterbatasan Anggaran

BLITAR – Protes warga Desa Candirejo, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar soal kondisi jalan rusak di wilayah ...
SEMENTARA ITU...

Bupati Ipuk Koordinasi dengan BP2MI, Bantu Kepulangan Warganya Dikabarkan Meninggal di Kamboja

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi berkoordinasi dengan Badan Pelindungan Pekerja Migran ...