Selasa
26 November 2024 | 12 : 27

Takziah ke Rumah Almarhumah Ibunda Sugiri, Untari: Kami Turut Berduka Cita

PDIP-Jatim Untari 21092021

PONOROGO – Mendengar kabar duka meninggalnya Ibunda Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, Hj. Suyatun, Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Dr. Sri Untari Bisowarno melayat ke kediaman almarhumah, di Desa Gelang Kulon, Kecamatan Sampung, Senin (20/9/2021) malam.

Pada kesempatan tersebut, Untari mewakili keluarga besar PDI Perjuangan Jatim menyampaikan belasungkawa dan dukacita yang sedalam-dalamnya.

“Kami keluarga besar PDIP Jatim menghaturkan belasungkawa yang mendalam dan dukacita kepada Pak Giri atas wafatnya ibu tercinta. Semoga amal baik beliau diterima Allah SWT. Semoga husnul khotimah,” tutur Untari.

Untari juga berpesan kepada Kang Giri, sapaan akrab Sugiri Sancoko, untuk selalu mengenang dan tunduk terhadap pitutur luhur dari almarhumah ibundanya. Karena peran ibu sangatlah besar dalam membentuk karakter anak, terlebih keberhasilan Kang Giri menjadi bupati tak lepas dari doa seorang ibu.

“Kepada Pak Giri tetap mendengarkan pitutur luhur dari ibu tercinta, karena jadi kepala daerah itu tidak mudah. Doa ibu jadi senjata yang mulia bagi anak-anaknya. Karna ibunya sudah kondur, maka nanti kesan pesan beliau saat masih hidup bisa senantiasa dikenang sebagak senjata bagi anak-anak untuk selalu tunduk pada perintah Allah lewat ibu,” lanjut Untari.

“Saya harap Pak Giri tetap gembira, tetap meneruskan tugas dengan baik dan saya liat sudah ikhlas. Semoga ini menjadi pelajaran untuk kehidupan kita ke depan bahwa siapapun manusia akan dipanggil oleh Allah SWT,” pungkasnya.

Seperti diketahui, ibunda Bupati Sugiri, Hj. Suyatun wafat pada usia 87 tahun hari Senin (20/9/2021) dini hari di RSUD Dr. Hardjono. Almarhumah meninggalkan 7 anak, 23 cucu dan 13 cicit. (jrs/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...