BANYUWANGI – Kader-kader perempuan dari PAC PDI Perjuangan Kecamatan, Giri Kabupaten Banyuwangi, menggelar aksi sosial membagikan sembako untuk janda dan lansia.
Menurut Bendahara PAC PDI Perjuangan Giri Febby Intan Purnamasari, bakti sosial yang digelar Selasa (14/12/2021) kemarin, adalah wujud dedikasi dari kader kader muda PDI Perjuangan Giri untuk masyarakat. Khususnya pada kalangan lansia dan janda dari kalangan kurang mampu.
Menurutnya, kegiatan ini akan digelar merata di seluruh desa dan kelurahan yang ada di Kecamatan Giri.
“Alhamdulillah, bersama kader-kader muda kami dari PAC Giri bisa melaksanakan kegiatan berbagi sembako. Kegiatan ini adalah wujud dedikasi kader-kader Banteng untuk masyarakat, terutama pada kalangan lansia dan janda di Kecamatan Giri,” ungkap Febby, Rabu (15/12/2021).
Pihaknya sengaja menggerakkan kader perempuan muda dalam penyaluran bantuan sembako tersebut sebagai panggung bagi mereka berinteraksi dan terjun langsung di masyarakat.
Selain itu, melalui kegiatan ini kader-kader muda tersebut dapat lebih memahami karakter PDI Perjuangan sebagai partai yang dekat dan peduli terhadap rakyat,
Sementara itu, Wahyuni, salah satu kader PDI Perjuangan di PAC Giri mengaku senang bisa mendapat amanah dari partai untuk membagikan sembako kepada masyarakat.
Menurutnya, melalui kegiatan ini, dirinya belajar untuk bisa lebih bersimpati dan memahami kondisi masyarakat yang kesusahan.
“Jujur ini kegiatan pertama saya bisa turun langsung ke masyarakat, membagikan sembako. Kemarin-kemarinnya gak pernah ikut, tapi tadi saya dapat perintah untuk membagikan sembako dan untuk itu saya membagikannya hanya berdua saja,” ungkap Wahyuni.
“Saya senang, karena jarang-jarang kan kader muda seperti saya ini mendapat kesempatan bisa berinteraksi langsung dengan masyarakat membawa nama partai. Jadi dari sini saya bisa belajar untuk lebih bersimpati kepada masyarakat yang kesusahan,” ucapnya. (ryo/pr)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS