Jumat
14 Maret 2025 | 7 : 46

Sapa Pelaku UMKM, Armuji: Semoga UMKM Jadi Tonggak Pemulihan Ekonomi

PDIP-Jatim-Armuji-30092021

SURABAYA – Kegiatan “Sapa Pelaku UMKM Se – Kecamatan Wonokromo” oleh Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji, di pendopo Kecamatan Wonokromo pada Kamis (30/9/2021) berlangsung secara Hybrid. Pada kesempatan tersebut, Cak Ji, sapaan akrabnya, menyampaikan, bahwa APBD Perubahan Surabaya telah digedok pada Rabu, (29/9/2021) sebesar Rp 8,9 Triliun dengan fokus pemulihan ekonomi.

“Kami berharap UMKM menjadi tonggak dalam pemulihan ekonomi. Koneksi ke pasar digital harus dilakukan sejak sekarang,” kata Cak Ji.

Pandemi di kota pahlawan yang telah mereda bisa dijadikan momentum bagi pelaku UMKM untuk mengambil start lebih awal dan melakukan ekspansi ke pasar digital.

“Pemerintah Kota Surabaya juga senantiasa melakukan pendampingan dan fasilitasi bagi para pelaku UMKM. Saya minta panjenengan juga proaktif,” jelasnya.

Selain itu, politisi PDI Perjuangan ini juga memberikan bantuan pribadi sebesar Rp 500 Ribu bagi setiap pelaku UMKM di Kecamatan Wonokromo. Total ada 128 Pelaku UMKM yang aktif menjadi binaan Kecamatan Wonokromo.

“Bantuan ini digunakan untuk meningkatkan kapasitas usaha. Jangan dipergunakan lainnya nggih? Saya berharap panjenengan menjadi pahlawan-pahlawan ekonomi bagi kota Surabaya,” imbuhnya.

Sekedar informasi, turut hadir dalam kegiatan itu Dinas Koperasi dan UMKM Kota Surabaya, Muspika serta 128 Pelaku UMKM, di mana sebanyak 50 orang hadir secara langsung. (nia/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Reses, Imam Hanafi Tampung Aspirasi Warga soal Ijazah hingga Posyandu

KOTA PROBOLINGGO – Di sela-sela reses yang merupakan salah satu kewajiban anggota DPRD, Imam Hanafi kembali ...
LEGISLATIF

Cegah Banjir, DPRD Surabaya Desak Pemkot Verifikasi Bozem di Perumahan Elit

SURABAYA – Ketua Panitia Khusus (Pansus) Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Penanggulangan Banjir DPRD Kota ...
KRONIK

Bupati Ipuk Minta PKK Bantu Pendataan Warga, Pastikan Program tepat Sasaran

BANYUWANGI – Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, meminta Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga ...
LEGISLATIF

Dorong Kembalikan Kepercayaan Publik, Kanang: Pertamina Harus Rombak Manajemen dari Hulu sampai Hilir

SURABAYA – Anggota Komisi VI DPR RI, Ir Budi Sulistyono menyoroti kondisi dan tantangan yang dihadapi PT Pertamina ...
EKSEKUTIF

Wabup Lumajang Minta Ibu-ibu PKK Inovatif

LUMAJANG – Wakil Bupati Lumajang, Yudha Adji Kusuma, menekankan pentingnya peran Tim Penggerak PKK dalam merespons ...
KABAR CABANG

Banteng Kota Kediri Distribusikan Paket Sembako Bantuan DPD Jatim untuk Warga Kurang Mampu

KEDIRI – DPC PDI perjuangan Kota Kediri mulai hari ini mendistribusikan bantuan paket sembako dari DPD PDIP Jawa ...