Selasa
26 November 2024 | 4 : 22

Sambangi DPC PDI Perjuangan Kota Malang, Repdem Jatim Tindak Lanjuti Intruksi DPP PDI Perjuangan

PDIP-Jatim-DIDIk-N-21082021

MALANG – DPD Relawan Pejuang Demokrasi (Repdem) Jawa Timur melakukan kegiatan koordinasi dengan Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Malang, I Made Riandiana Kartika, dalam rangka pembentukan kepengurusan Repdem Kota Malang, Jumat (20/8/2021).

Sekretaris DPD Repdem Jawa Timur, Didik Nurhadi, mengatakan kegiatan koordinasi tersebut dalam rangka menindaklanjuti instruksi DPP PDI Perjuangan untuk bisa segera membentuk kepengurusan di masing-masing daerah.

“Harapan kita pembentukan Repdem Kota Malang ini sinergis dengan DPC. Dalam rangka itu, kita bersilaturahmi untuk mengenalkan pengurus Repdem Kota Malang kepada Ketua DPC,” ungkap Didik

Melalui pembentukan DPC Repdem Kota Malang ini, ia berharap dapat membantu merealisasikan amanah dari Kongres V PDI Perjuangan untuk bisa mencetak kemenangan tiga kali beruntun (hattrick) pada pemilu 2024. Untuk mensukseskan hal tersebut, DPD Repdem Jawa Timur berkomitmen untuk melakukan penataan kepengurusan sekaligus menguatkan sumber daya kader.

“Melakukan kerja-kerja pengorganisasian, kerja-kerja pengabdian pada sektor peng-advokasian masyarakat luas untuk memberikan solusi kerakyatan,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Malang, I Made Riandiana Kartika, mengapresiasi inisiatif pembentukan Repdem di Kota Malang. Menurutnya, dengan kehadiran Repdem ini akan memberikan warna baru dalam gerakan PDI Perjuangan di Kota Malang.

“Kita harapkan Repdem bisa punya inovasi untuk bisa bergerak di tengah-tengah masyarakat, untuk bersama struktural membesarkan Partai,” ujar Made.

Selain itu, ia juga menyatakan siap memfasilitasi kegiatan dan pengembangan Repdem di Kota Malang ke depan. Terlebih sebagai sarana kaderisasi Partai. Harapannya, Repdem dapat bersinergi dengan DPC PDI Perjuangan Kota Malang untuk membantu merealisasikan target hattrick di 2024.

“Kita tidak hanya memberikan SK, tapi kita juga siap untuk melibatkan Repdem untuk menjalankan kegiatan-kegiatan Partai dan juga turut membesarkannya,” pungkasnya. (ace/set).

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...