Senin
21 April 2025 | 7 : 07

Reuni Akbar Wartawan Ponorogo, Bupati Sugiri Bakal Hidupkan Kembali Balai Wartawan

PDIP-Jatim-Bupati-Sugiri-21092024

PONOROGO – Sejumlah wartawan di Kabupaten Ponorogo menggelar Reuni Akbar Wartawan Ponorogo, Kamis (19/9/2024).

Reuni yang berlangsung di Balai Wartawan Ponorogo itu diikuti oleh puluhan wartawan dari lintas generasi, berbagai media dan organisasi. Baik wartawan yang masih aktif bertugas di Kabupaten Ponorogo maupun tidak.

Reuni Akbar Wartawan Ponorogo digelar untuk menjalin silaturahmi dan memperkuat solidaritas antarwartawan. Reuni itu juga menjadi ajang untuk mengenal wartawan-wartawan muda atau baru.

Turut hadir pada kesempatan tersebut, Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, Wakil Bupati Ponorogo, Lisdyarita, Dandim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Dwi Soerjono, Kapolres Ponorogo, AKBP Anton Prasetya, Ketua DPRD Ponorogo, Dwi Agus Prayitno, Kasi Intel Kejaksaan Negeri Ponorogo, Agung Riyadi, dan Wakapolres Ponorogo Kompol Gandi Darma Yudanto.

Sugiri yang pernah menjadi wartawan tentu sangat memahami kondisi awak media. Ketika melihat kondisi Balai Wartawan yang perlu perbaikan, ia berjanji akan melakukan renovasi pada tahun 2025.

“Balai Wartawan ini menjadi kawah candradimuka dan posko para wartawan. Jadi tempat untuk saling tukar pikiran dan diskusi,” ujarnya.

“Balai Wartawan akan direnovasi yang bagus pada 2025 dan sudah disetujui pak ketua DPRD, biar teman-teman media betah di sini,” lanjut politisi PDI Perjuangan itu.

Sementara itu, salah satu wartawan senior Ponorogo, Siti Noor Ainie, menyambut baik rencana Bupati Sugiri tersebut. Ia masih ingat kebersamaan para awak media seolah bernostalgia di tempat itu.

Dengan akan dihidupkannya kembali Balai Wartawan, ia berharap tempat tersebut bisa menjadi tempat untuk berkumpul dan sharing para wartawan lagi.

“Balai Wartawan kondisinya sudah memprihatinkan. Jadi, memang perlu perbaikan. Dan balai akan dikembalikan lagi pada marwahnya sebagai tempat berkumpul, sharing dan jujugan bagi para wartawan. Semuanya demi kebersamaan,” ucap Ketua PWI Ponorogo itu.

Noora, sapaan akrabnya, juga mengungkapkan kegembiraanya dengan adanya reuni akbar itu. Ia telah puluhan tahun bekerja dan telah banyak berpisah dari rekannya.

“Reuni ini menggembirakan mengingat sejak 30 tahun lebih bekerja sebagai wartawan, banyak teman-teman yang kini terpisah. Bahkan banyak yang sudah tidak aktif lagi sebagai wartawan,” tandasnya. (jrs/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Sadarestuwati: Teladani Semangat RA Kartini, Perempuan Harus Bangkit dan Produktif

MADIUN – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Sadarestuwati, menyampaikan pesan penting dalam momentum peringatan ...
LEGISLATIF

Elvita Vetty Bersama Dinas Pariwisata Gresik Dorong Pengembangan Wisata Desa

GRESIK –  Anggota DPRD kabupaten Gresik Elvita Vetty menggelar Sosialisasi Peraturan Daerah (Sosperda) tahap III ...
KRONIK

Ketua DPRD Sumenep Ajak Generasi Muda Teladani Kartini, sebagai Inspirasi membangun Sumenep

SUMENEP – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumenep, H. Zainal Arifin, memberikan pesan penuh makna di ...
SEMENTARA ITU...

Serahkan SK CPNS dan PPPK, Bupati Fauzi: Harus Bekerja Profesional dan Penuh Integritas

SUMENEP – Sebanyak 244 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) ...
EKSEKUTIF

Wisata Kalipinusan Sumbang PAD, Pemkab Lumajang Upayakan Jalan Beton ke Lokasi

LUMAJANG – Pemerintah Kabupaten Lumajang menunjukkan komitmen kuat dalam pengembangan sektor pariwisata berbasis ...
SEMENTARA ITU...

Perkuat Pelindungan Anak Usia Dini, Pemkot Surabaya Jalin MoU dengan SEAMEO CECCEP dan UNICEF CFCI

SURABAYA – Pemkot Surabaya akan melakukan memorandum of understanding (MoU) dengan Southeast Asian Ministers of ...