Senin
28 April 2025 | 1 : 48

Resmikan Green House ‘Sri Rejeki Jitu’, Agatha Berharap Jadi Penyangga Ketahanan Pangan Warga

PDIP-Jatim-Agatha-Retnosari-19082022

SURABAYA – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Timur, Agatha Retnosari, meresmikan Green House Kelompok Tani Sri Rejeki Jitu di Jalan Kedurus 1B No. 34 RT 01 RW 07, Kelurahan Kedurus, Kecamatan Karangpilang, Surabaya, Jumat (19/8/2022).

Acara peresmian diawali dengan serah terima green house secara simbolis. Green house yang dibangun dengan bantuan dana hibah Pemerintah Provinsi Jawa Timur tersebut tidak hanya ‘lahan’ pertanian. Akan tetapi akan menjadi pusat pelatihan dan pendampingan yang bekerja sama dengan LSM Woman Support Multiculturalism (WSM).

“Saya berharap green house ini mampu menunjang ketahanan pangan warga sekitar, dan turut serta meningkatkan perekonomian warga melalui produk-produk yang dihasilkan nantinya,” ujar Agatha dalam sambutan pembukaan peresemian.

Baca juga: Reses, Agatha Ajak Masyarakat Ciptakan Kemandirian Ekonomi dan Ketahanan Pangan

Agatha juga menjelaskan, Program Ketahanan Pangan melalui green house di Kelompok Tani Sri Rejeki Jitu tersebut selaras dengan dengan instruksi Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri. Menurutnya, Megawati Soekarnoputri selalu mengingatkan kader PDI Perjuangan untuk memanfaatkan lahan kosong untuk ketahanan pangan.

“Ibu Megawati selalu mengatakan pada kader PDI Perjuangan untuk melihat potensi lahan kosong, yang bisa dimanfaatkan untuk ketahanan pangan. Harapannya, agar anak-anak kita memiliki gizi yang baik untuk memberantas stunting,” jelasnya.

Anggota Komisi B DPRD Jatim itu berpesan pada Kelompok Tani Sri Rejeki Jitu agar produk yang dihasilkan dapat dikemas dengan menarik, sehingga dapat meningkatkan pendapatan Kelompok Tani Sri Rejeki Jitu.

“Saya berharap pada warga Kelurahan Kedurus untuk terus gotong-royong, untuk terus mengembangkan ketahanan pangan melalui green house ini. sehingga kita bersama-sama, di moment Hari Kemerdekaan ini, bisa Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat,” tandasnya. (set/yolan)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Abidin Fikri Memastikan DPR Terus Awasi Pengelolaan Dana Haji

BOJONEGORO – Anggota Komisi VIII DPR RI, H. Abidin Fikri memastikan pihaknya akan terus mengawasi pengelolaan dana ...
UMKM

Kolaborasi Seniman dan Pengelola Wisata Kalipinusan, Wabup Lumajang: Pendapatan UMKM Terdongkrak

LUMAJANG – Wakil Bupati Lumajang Yudha Adji Kusuma (Mas Yudha) mengajak seluruh elemen masyarakat untuk lebih ...
SEMENTARA ITU...

Dukung Pertanian Ramah Lingkungan, Bupati Rijanto Ikut Panen Raya Padi Sehat Non-kimia

BLITAR – Bupati Blitar Rijanto mengikuti acara panen raya padi sehat non-kimia yang diselenggarakan Koperasi Ben ...
LEGISLATIF

Andreas Eddy Susetyo Apresiasi Capaian BNI

JAKARTA – Anggota Komisi XI DPR RI Andreas Eddy Susetyo menilai, capaian Bank Negara Indonesia (BNI) sebagai ...
LEGISLATIF

Syahrul Alim Sebut Pemilahan Sampah dari Rumah Tangga Jadi Kunci Atasi Permasalahan Sampah

BLITAR – Ketua DPRD Kota Blitar, Syahrul Alim, memberikan apresiasi inisiatif anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD ...
KABAR CABANG

Fery Sudarsono Tegaskan Soliditas Kader PDI Perjuangan Kabupaten Madiun Pasca Pemilu 2024

MADIUN – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Madiun, Fery Sudarsono, menegaskan pentingnya ...