Senin
17 Maret 2025 | 4 : 22

Relawan Jokowi-JK Jatim Aksi Solidaritas Palestina

Save Palestina Relawan Jokowi Jatim

Save Palestina Relawan Jokowi JatimSURABAYA – Di bawah terik matahari siang yang menyengat di atas kota Surabaya, Relawan Jokowi Jawa Timur melakukan aksi keprihatinan atas penyerangan Israel terhadap Palestina. Aksi yang diikuti para relawan Jokowi-Jusuf Kalla ini dilakukan di depan posko Jalan Gayungsari Barat 74 Surabaya Jumat (11/7/2014).

Para peserta aksi mengenakan kain putih melilit tubuh dan ikat kepala warna putih bertuliskan ‘Save Gaza’. Suara sendu Michael Heart menyanyikan lagu untuk Palestina ‘We Will Not Go Down’ melatari aksi.

Wakil Ketua Relawan Jokowi Jawa Timur Saleh Ismail Mukadar dalam orasinya mengatakan, sesuai dengan pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 kemerdekaan adalah hak segala bangsa. Oleh karena itu, negara Palestina harus dan berhak merdeka.

“Sejak Konferensi Asia Afrika, hanya Palestina satu-satunya negara yang belum merdeka. Kita sebagai bangsa harus mendesak pemerintah dan dunia internasional agar Palestina merdeka dan menjadi anggota Perserikatan Bangsa Bangsa sehingga terjamin hak-haknya sebagai sebuah bangsa,” kata Saleh.

Ia menambahkan, solidaritas terhadap Palestina bukan hanya persoalan agama tapi lebih sebagai persoalan kemanusiaan. “Anak-anak dan wanita menjadi korban tak bersalah di Gaza, ini adalah persoalan kemanusiaan,” jelas dia.

Lebih jauh, Saleh mengingatkan, Palestina dan Mesir adalah dua negara yang pertamakali mengakui kemerdekaan Indonesia. “Kedua bangsa ini menjadi sahabat bangsa kita sejak sebelum kemerdekaan. Maka menjadi kewajiban seluruh bangsa Indonesia dari partai apa pun, agama apa pun, golongan apa pun, untuk berjuang mendesak kemerdekaan Palestina maupun keanggotaannya di PBB,” tegas Saleh.

Para peserta aksi yang berjumlah sekitar 30-an orang itu berdiri membentuk setengah lingkaran. Sambil menunduk mereka mengitari tiga anak kecil berbalut kain kafan yang terkapar di atas terpal bergambar bendera Israel. Di atas anak-anak itu mereka menaburkan bunga sebagai tanda duka atas tewasnya anak-anak korban serangan Israel di Jalur Gaza.

Guru besar ekonomi Universitas Airlangga Tjuk Sukiadi yang ikut berpartisipasi dalam aksi ini mengatakan, “Kita sebagai bangsa yang diajari Bung Karno, wajib mendukung negara yang belum merdeka. Kita harus kutuk serangan Israel terhadap Palestina,” serunya.

Sementara itu, Koordinator Relawan Jokowi Jawa Timur Bambang DH menambahkan bahwa anggota negara non blok sudah berhasil mendorong negara-negara di Asia Afrika untuk merdeka. “Nah, PR-nya masih ada yaitu mendorong kemerdekaan Palestina. Maka kami mendesak pemerintah agar pro aktif mendorong kebijakan luar negrinya atas tragedi Palestina ini. Jokowi-JK memiliki komitmen pada kemerdekaan Palestina. Kami menjalankan komitmen itu dengan aksi solidaritas ini. Palestina harus merdeka. Aksi kekerasan kemanusiaan di Gaza harus dihentikan,” ucapnya. (sa)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkini

KRONIK

Bupati Ipuk Sampaikan LKPJ Tahun 2024 dalam Rapat Paripurna DPRD Banyuwangi

BANYUWANGI – DPRD Kabupaten Banyuwangi menggelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian Laporan Keterangan ...
KABAR CABANG

Malam Nuzulul Quran, DPC Tulungagung Bagikan Ratusan Takjil untuk Pengguna Jalan

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung membagikan ratusan takjil bagi ...
KABAR CABANG

DPC PDIP Jember Serentak Distribusikan 1.000 Paket Sembako Ramadan ke-10 Kecamatan

JEMBER – Kelurahan Kebon Agung, Kecamatan Kaliwates menjadi salah satu titik yang dipilih pengurus DPC PDI ...
EKSEKUTIF

Eri Cahyadi Imbau Resto hingga Mal Punya Tempat Pemilahan Sampah Mandiri

SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengimbau setiap pelaku usaha memiliki tempat pengelolaan sampah mandiri. ...
KRONIK

Peringati Nuzulul Quran, Bupati Ipuk Ajak Semua Stakeholder Jaga Solidaritas dan Gotong Royong

BANYUWANGI – Peringatan Nuzulul Quran dijadikan oleh Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, sebagai ajang ...
SEMENTARA ITU...

Sabilu Taubah Bagikan 13.900 Takjil, Bupati Rijanto: Kepedulian Sosial yang Luar Biasa

BLITAR – Guna menumbuhkan semangat aksi saling berbagi di Bulan Suci Ramadan, Majelis Ta’lim Sabilu Taubah ...