JEMBER – Ratusan relawan Bunda Faida akhirnya melabuhkan dukungannya kepada paslon bupati-wakil bupati Jember nomor urut 01, Ir H Hendy Siswanto-KH Muhammad Balya Firjaun Barlaman.
Pernyataan deklarasi dukungan yang dihadiri 22 koordinator kecamatan (korcam) dan 170 koordinator desa (kordes), digelar di Warung Kembang Ajung, Kecamatan Ajung Selasa (22/10/2024).
Koordinator Relawan Bunda Faida, Dodik Setyawan menjelaskan bahwa alasan dukungannya ke pasangan Hendy-Firjaun, dikarenakan beberapa faktor. Pertama, karena relawan menolak golput dan ingin berkontribusi aktif dalam Pilkada serentak 2024 ini.
Kedua banyak kesamaan program yang dilakukan oleh pasangan Hendy-Firjaun yang sama persis dengan dr Faida, utamanya prihal kemanusiaan. Contohnya program jaminan Kesehatan gratis dan beasiswa pendidikan sekolah.
“28.000 beasiswa sekolah sudah digelontorkan, dan untuk periode keselanjutnya 40.000 beasiswa akan diluncurkan. Untuk itu kami sepakat mendukung Ji Hendy, Gus Firjaun untuk melanjutkan pembangunan,” jelas Dodik disambut teriakan kemenangan dari sejumlah relawan.
Namun kata Dodik, dukungan yang disepakati bersama oleh korcam dan kordes bukan gratis. Melainkan bersyarat dan harus dipenuhi oleh paslon Hendy–Firjaun. Apalagi mengingat kerja-kerja politik para relawan bunda sudah terbukti soliditasnya.
“Adapun syarat tersebut yakni, jangan bedakan kami dengan relawan-relawan lain yang sudah lebih dulu mendukung Jih Hendy dan Gus Firjaun,” tambahnya disambut teriakan persetujuan dari relawan.
Sementara di tempat sama, menyikapi dukungan relawan bunda calon Bupati nomor urut 01, Hendy Siswanto menyatakan bahagia dan bangga karena kehormatan dukungan itu dapat diberikan kepadanya.
Ia berjanji, dukungan padanya takkan disia-siakan. Optimalisasi ke depan untuk memaksimalkan masa 5 tahun waktu pembangunan lebih merata kepada seluruh masyarakat Jember akan diwujudkannya.
“Selama ini kurun waktu yang relatif singkat 3,5 tahun ditambah masa covid menjadikan pembangunan belum optimal. Dan ke depan dengan jangka waktu yang lebih banyak mari kita sama-sama bergandeng tangan dan saling mengingatkan untuk keberlanjutan pembangunan,” ajaknya. (art/pr)