Selasa
26 November 2024 | 4 : 40

Ratusan Emak-Emak Banyuwangi Deklarasikan Dukungan untuk Ganjar-Mahfud

PDIP-Jatim-Emak-emak-Banyuwangi-12022024

BANYUWANGI – Memasuki hari terakhir masa kampanye, pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, mendapat dukungan dari ratusan emak-emak di Banyuwangi. Mereka merapatkan barisan untuk mendeklarasikan dukungan pada Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024 di Kecamatan Sempu, Sabtu (10/2/2024).

Koordinator komunitas emak-emak Banyuwangi, Mujiami, mengatakan bahwa kegiatan yang digelarnya tidak hanya deklarasi dukungan, akan tetapi juga doa bersama untuk keselamatan bangsa dan kemenangan Ganjar-Mahfud.

“Kami doa bersama dalam rangka memohon hajat kepada Tuhan Yang Maha Esa. Yang kedua ialah deklarasi dukungan untuk Pak Ganjar dan Pak Mahfud,” ujar Mujiami.

Pascakampanye di RTH Maron, Kecamatan Genteng, yang dihadiri Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, dukungan untuk pasangan Ganjar-Mahfud terus mengalir.

Menurut Mujiami, pasangan Ganjar-Mahfud memenuhi ketokohan pemimpin Bangsa Indonesia yang nasionalis dan religius.

“Tentunya, pasangan Ganjar-Mahfud ini mewakili unsur dari ketokohan dari nasional dan agama. Apalagi Pak Mahfud yang kita ketahui bukan hanya seorang pakar hukum kenegaraan, tapi beliau juga kader NU yang tentu tidak harus kita ragukan lagi pengetahuan tentang agamanya,” jelasnya.

“Pak Ganjar dan Pak Mahfud adalah pemimpin yang sederhana dan merakyat, sehingga sangat mudah untuk diterima seluruh kalangan, khususnya yang ada di Banyuwangi ini,” lanjutnya.

Karena itu, tambah Mujiami, ratusan emak-emak yang ikut deklarasi, juga siap untuk memenangkan Ganjar-Mahfud di Pemilu 2024.

“Saya Mujiami beserta emak-emak yang hadir ini sudah sepakat secara keseluruhan untuk mengawal kemenangan Pak Ganjar dan Pak Mahfud di Pilpres 2024,” tandasnya. (ars/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...