Sabtu
19 April 2025 | 11 : 08

Puti Soekarno Wujudkan Bantuan Peralatan TIK untuk SMP Al Islam Taman

IMG-20211215-WA0016_copy_1200x676_1_copy_900x507

SIDOARJO – Anggota Komisi X DPR RI, Puti Guntur Soekarno SIp menyaksikan penyerahan bantuan peralatan Tekhnologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dari Kemendikbud dan Ristek RI untuk SMP Al Islam Kecamatan Taman, Rabu (15/12/2021).

Wakil rakyat dari Dapil Jawa Timur I (Kota Surabaya dan Sidoarjo) tersebut, secara virtual mengikuti dengan saksama prosesi penyerahan.

Hadir di lokasi dalam penyerahan bantuan tersebut, yakni Wakil Ketua DPRD Sidoarjo, Bambang Riyoko. Bantuan diserahkan kepada pihak Yayasan SMP Al Islam.

Bantuan berupa seperangkat laptop, proyektor, serta berbagai sarana penunjang kegiatan TIK di sekolah.

“Kami selalu berkoordinasi dengan Mbak Puti perihal program-program kerakyatan apa yang menjadi wewenang pusat, akan kami sampaikan ke beliaunya. Semua atas dasar gotong royong” ujar legislator PDI Perjuangan ini.

Tak hanya itu, Bambang Riyoko dalam sambutannya menyampaikan, pihaknya juga turut membantu dana pribadi untuk perbaikan gedung SMP Al Islam Taman.

Bantuan tersebut sebagai bentuk kepeduliannya untuk memajukan generasi bangsa  melalui bidang pendidikan.

“Kami (PDI Perjuangan) akan terus bergerak sekuat tenaga, untuk dapat bermanfaat bagi masyarakat. Maka ijinkan saya dan Mbak Puti untuk turut membantu perbaikan sekolah ini,” tutur Bambang Riyoko.

Kepala Sekolah SMP Al Islam Taman, Dudung, menyampaikan terima kasih atas perhatian dan upaya Puti Guntur Soekarno mewujudkan bantuan tersebut.

“Terima kasih kepada Ibu Puti atas perjuangannya sehingga sekolah kami mendapat bantuan dari pemerintah berupa prasarana TIK. Ini sangat penting untuk meningkatkan mutu pendidikan,” kata Dudung.

Acara juga dihadiri Perwakilan PAC PDI Perjuangan Taman, Staf Ahli Puti Guntur Soekarno, dan sejumlah relawan Garda Puti Soekarno. (hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...