Kamis
13 Maret 2025 | 4 : 12

Puluhan Pendukung Jokowi-JK Tak Cukur Gundul Lagi

relawan gundul

relawan gundulSURABAYA – Puluhan pendukung Jokowi-JK di Surabaya yang mencukur gundul rambutnya pada 9 Juli lalu menyatakan tidak lagi cukur rambut usai penetapan hasil rekapitulasi suara oleh KPU Pusat, Selasa (22/7/2014) malam.

Puluhan pria berkepala gundul berjajar di tiga deret kursi bagian depan di gedung serba guna DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, jam 21.30. Mereka tengah menyaksikan layar kaca yang menayangkan penetapan pasangan presiden-wakil presiden terpilih oleh KPU Pusat.

“Menetapkan pasangan Ir H Joko Widodo-M Jusuf Kalla sebagai calon presiden-calon wakil presiden terpilih. Dok dok dok!” palu diketuk Ketua KPU Pusat, Husni Kamil Manik, menjadi tanda pasangan Jokowi-JK sebagai presiden dan wakil presiden 2014-2019. “Horee.. Hidup Jokowi-JK,” teriak para pendukung bergemuruh.

Meski Jokowi-JK resmi dinyatakan sebagai pemenang, puluhan pria ini menyatakan tidak lagi cukur gundul. “He he he. Ikut kesepakatan teman-teman saja. Kalau mau cukur rambut lagi ya monggo,” jawab Mamat, warga asal Jombang yang berdomisili di Surabaya, ditanya apakah akan mencukur lagi rambutnya.

Boinah, perempuan pemilik warung di depan DPD Jatim, nampak kebingungan disodori pertanyaan serupa. Ia hanya mengelus topi yang menutup kepala pelontosnya.

Lelaki lainnya, Bowo, senada dengan Mamat. Kalau harus cukur rambut, harus disediakan gunting khusus. “Harus pakai gunting suru,” katanya.

Sebab, kata Bowo, para pendukung seperti dirinya, Mamat, Boinah dan tiga puluhan pendukung lainnya yang cukur gundul pada 9 Juli lalu, rambutnya belum tumbuh. “Belum ada yang satu centimeter,” katanya.

Puluhan lelaki dan satu orang perempuan ini memangkas habis rambutnya di hari H pilpres lalu. Saat itu, potong rambut dilakukan lantaran hasil real quick count tim Jokowi-JK dan sejumlah lembaga survei yang menggelar quick count menyatakan raihan suara Jokowi-JK unggul atas Prabowo-Hatta. (her)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Bupati Ony Ngantor di MPP untuk Maksimalkan Pelayanan Publik

NGAWI – Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, menepati janjinya untuk berkantor di Mall Pelayanan Publik (MPP) sebagai ...
LEGISLATIF

Marak MinyaKita Tak Sesuai Takaran, Baktiono Ingatkan Produsen dan Masyarakat

SURABAYA – Anggota Komisi B DPRD Surabaya, Baktiono, mengingatkan masyarakat pentingnya memahami volume minyak ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Gelar Konsolidasi Internal, Bahas Rencana Kegaitan Ramadan

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menggelar konsolidasi internal di ...
LEGISLATIF

Ketua DPRD Supriadi Apresiasi Program OASE Baznas Kabupaten Blitar.

BLITAR – Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Supriadi, memberikan apresiasi terhadap program “OASE” (Orang Tua Asuh ...
SEMENTARA ITU...

Langkah Konkret Menuju Ekonomi Hijau, Ning Ita Serahkan Bantuan 20 Becak Listrik

MOJOKERTO – Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari, yang akrab disapa Ning Ita menyerahkan bantuan 20 unit becak ...
EKSEKUTIF

Atasi Macet, Eri Cahyadi Ingin Terapkan Tarif Progresif Parkir TJU di Surabaya

SURABAYA – Wali Kota Eri Cahyadi menargetkan di Surabaya tidak ada parkir liar di tahun 2025. Hal ini disampaikan ...