MALANG – Puti Guntur Soekarno disambut hangat keluarga besar pondok pesantren An-Nur 2 Bululawang, Kabupaten Malang. Sambutan hangat tersebut diterima Puti, saat Calon Wakil Gubernur Jawa Timur itu bersilaturahmi ke Ponpes An-Nur 2, Senin (19/2/2018) malam.
Cawagub yang akrab disapa Mbak Puti ini berkunjung ke Ponpes An-Nur 2 setelah seharian sebelumnya mengunjungi beberapa wilayah di Kabupaten Malang.
Dia disambut hangat oleh para pengasuh ponpes. Di antaranya Gus Hairuddin atau Gus Din, dan Bu Nyai Latifah Badruddin.
Setelah acara ramah tamah, Puti sempat diajak Nyai Latifah untuk masuk ke sebuah ruangan yang di dindingnya terpampang dua foto besar. Yakni pendiri ponpes, Almaghfurlah KH Badruddin dan foto sang proklamator kemerdekaan RI, Ir Soekarno (Bung Karno).
Puti sempat tertegun saat mengetahui ada foto kakeknya di ruangan ponpes besar di Malang Raya ini. Dia cukup lama melihat foto kakeknya dan pendiri ponpes yang terpajang di dinding itu.
Saat itu, Puti didampingi Bu Nyai Latifah Badrudin, anggota DPR RI Lathifah Shohib, serta Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jawa Timur Sri Untari.
Puti mendapat penjelasan bahwa foto tersebut sudah terpasang disitu sejak dulu. Sejak almarhum KH Badrudin masih hidup. Setelah melihat koleksi foto itu, Puti melanjutkan silaturahmi dengan pengasuh dan keluarga Ponpes An-nur 2.
“Tentu saya bangga, karena ternyata pesantren ini senantiasa membanggakan kakek saya,” kata Puti lirih.
“Makanya tidak salah bila Jawa Timur dipimpin oleh kaum santri dengan kaum Marhaen,” tambah Puti, sambil tersenyum.
Cawagub yang mendampingi Cagub Saifullah Yusuf dalam Pilkada Jatim 2018 ini yakin, keluarga besar Ponpes An Nur 2 mendukung pasangan Gus Ipul-Puti.
Sementara itu, Gus Din mengucap terima kasih atas kunjungan Puti dan rombongan datang ke Ponpes An-Nur 2. Kunjungan Puti ini melengkapi kunjungan serupa yang dilakukan Gus Ipul ke ponpes yang lahannya seluas 17 hektar ini.
“Malam Jumat lalu Gus Ipul juga ke sini, ikut tahlil dan yasinan dalam rangka haul pertama Romo KH Badruddin Anwar,” ungkap Gus Din.
Menurutnya, keluarga besar Ponpes An-Nur 2 mendukung Gus Ipul dan Mbak Puti dengan doa, agar menjadi gubernur dan wakil gubernur dalam Pilgub Jatim 2018.
“Gus Ipul ini sudah mumpuni, dan berpengalaman 10 tahun menjabat di provinsi,” tuturnya. (goek)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS