Jumat
28 November 2025 | 5 : 04

Pilkada DKI Selayaknya Jadi Ajang Adu Program

pdip-jatim-hasto-pelatihan-tim-ahok-djarot

pdip-jatim-hasto-pelatihan-tim-ahok-djarot

JAKARTA – Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto berharap, Pilkada DKI Jakarta selayaknya kembali jadi ajang pertarungan opini tentang kebijakan publik, tentang politik anggaran, tentang tata ruang kota, tentang kehidupan sosial, dan tentang ekonomi kerakyatan.

Juga mengenai bagaimana Pemda DKI Jakarta melayani rakyat dalam soal kesehatan, pendidikan dan kebudayaan.

Harapan itu disampaikan Hasto dalam sambutan pelatihan tim komunikasi dan kampanye pemenangan pasangan Ahok-Djarot di Jakarta, Sabtu (26/11/2016).

Menurutnya, saat ini kita sedang menghadapi situasi yang sensitif sekali dalam sejarah perjalanan bangsa ini.

Tapi dia ingat pesan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, saat memutuskan kenapa Ahok yang harus dipilih PDIP, yakni kebhinekaan Indonesia.

“Ahok Djarot mampu membangun harapan baru melalui kinerja konkret untuk Jakarta. Jakarta menjadi bangunan peradaban yang hidup dengan nilai-nilai Pancasila,” papar Hasto.

Dia juga berharap, meski bisa dikatakan hari-hari ini bersaing dalam politik, tapi janganlah bangsa ini terpecah belah.

“Kita bisa saja memenangkan kekuasaan, tapi yang terpenting adalah jagalah persatuan bangsa ini,” tegasnya.

Soal pelatihan tim komunikasi dan kampanye pemenangan pasangan Ahok-Djarot, Hasto menyebut acara ini memiliki arti penting dalam perjuangan memenangkan pasangan Ahok-Djarot.

Terutama sekali untuk memperkuat koordinasi, memetakan peta isu yang bergulir, dan kembali memulihkan kondisi situasi setelah kasus yang sedemikian hebat dirasakan.

“Kerja sama antar partai, kerja sama antara tim relawan, sikap menyadari kita berada dalam satu situasi perjuangan yang sama. Dengan kesadaran inilah kita membangun solidaritas terstruktur karena pada hakikatnya sebuah gerakan politik haruslah sistematis dan memiliki arah yang jelas,” ujar Hasto.

Hasto kembali menekankan, pertemuan ini untuk memperkuat pola komunikasi antar partai, antar partai-partai dengan relawan, menyelaraskan strategi isu yang akan digunakan dalam berkampanye, membangun kesadaran publik tentang DKI Jakarta masa depan, dan bagaimana menyampaikan isu ke tengah publik. (goek)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Dorong Vokasi Berbasis Industri, Banyu Biru: Wong Cilik Harus Masuk Pusat Produksi

CIKARANG – Anggota Komisi VII DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Banyu Biru Djarot, menegaskan bahwa wong cilik ...
EKSEKUTIF

Bupati Rijanto Buka Job Fair 2025, Puluhan Perusahaan Siap Serap Tenaga Kerja asal Blitar

BLITAR – Bupati Blitar Rijanto membuka Job Fair 2025 yang diselenggarakan Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Blitar pada ...
LEGISLATIF

Raperda Tibumlinmas Dikaji Ulang, DPRD Pastikan Tak Bertentangan dengan Regulasi Diatasnya

KABUPATEN PASURUAN – Pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Ketertiban Umum dan Perlindungan ...
LEGISLATIF

Bandara Jember dan Kediri Kembali Dibuka Fraksi PDIP DPRD Jatim: Akses Jalan Harus Dibenahi!

SURABAYA – Pembukaan kembali Bandara Notohadinegoro Jember dan beroperasinya Bandara Internasional Dhoho Kediri ...
SEMENTARA ITU...

Pemkot Surabaya Gelar Deklarasi Anak Surabaya Digital Aman

SURABAYA – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mengukuhkan komitmennya melindungi generasi masa depan dengan ...
LEGISLATIF

Komisi 4 DPRD Kabupaten Kediri Pantau Pelaksanaan Program Revitalisasi Gedung SD di SDN Blimbing

KEDIRI – Komisi 4 DPRD Kabupaten Kediri melakukan kunjungan kerja dalam daerah di Sekolah Dasar Negeri (SDN) ...