Selasa
26 November 2024 | 6 : 24

Perkenalkan Ganjar, Ribuan Relawan Meriahkan Festival Merah Putih di Surabaya

PDIP-Jatim-Hadrean-04092023

SURABAYA – Ribuan relawan Ganjar Pranowo turut memeriahkan Festival Merah Putih yang digelar di Lapangan Jeruk, Lakarsantri, Minggu (3/9/2023). Para relawan nampak kompak mengenakan kaos berwarna putih dengan tagline “Politik itu Suci, Bela yang Benar dan Bantu yang Lemah”.

Ketua panitia Festival Merah Putih, Hadrean Renanda, mengatakan, acara tersebut diinisiasi oleh Network for Ganjar Presiden (NFGP), yakni sebuah organisasi relawan yang dibentuk oleh Maruara Sirait, Ivan, Gembong, Panca, dan Junico untuk pemenangan Ganjar Pranowo sebagai Presiden 2024 di berbagai daerah.

“Merah Putih Festival ini bukan kegiatan kampanye, melainkan semarak memeriahkan HUT ke-78 Kemerdekaan RI. Dan ini bukan kegiatan partai politik, namun murni gotong royong relawan yang cinta akan sosok Ganjar Pranowo,” ujar Hadrean.

Acara tersebut diisi dengan berbagai kegiatan, mulai dari senam massal, parade seni budaya, bazar UMKM, doorprize serta hiburan lainnya.

“Acara ini kita kemas dengan senam massal dan berbagai kegiatan menarik lainnya. Kota Surabaya ini merupakan titik ke-11 dari yang telah diselenggarakan oleh NFGP,” bebernya.

Sebelumnya, NFGP juga telah menggelar kegiatan serupa di beberapa kabupaten/kota di Indonesia, di antaranya, Kabupaten Subang, Kota Bandung, Kota Bogor, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Bekasi, Kota Tasikmalaya, dan Kota Bekasi.

Hadrean menuturkan, Festival Merah Putih tersebut gratis dan diselenggarakan sebagai komitmen dari NFGP dalam pelestarian seni budaya di Jatim. Panitia juga telah menyiapkan doorprize dan kaos bagi para peserta.

“Kami berkolaborasi dengan semua elemen, mulai dari pegiat budaya, komunitas, ibu-ibu, bonek, dan pelaku UMKM,” pungkas politisi PDI Perjuangan itu. (dhani/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...