Selasa
07 Oktober 2025 | 9 : 37

Peringati Hari Krida Pertanian, Bupati Sugiri: Berdamai dengan Alam

PDIP-Jatim-Sugiri-Sancoko-18072025

PONOROGO – Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, menyampaikan kepada para petani untuk berdamai dengan alam, agar beralih menggunakan pupuk organik.

Hal itu diungkapkannya saat menghadiri puncak peringatan Hari Krida Pertanian ke-53 tahun di halaman kantor Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan, dan Perikanan (Dipertahankan) Ponorogo, Kamis (17/7/2025).

“Mari kita hijrah menuju bertani yang ramah dengan alam semesta. Kita berdamai dengan alam,” ujar Sugiri.

Menurutnya, penyebab adanya hama wereng yang meluas di persawahan Ponorogo, salah satunya, penggunaan pupuk kimia.

“Kita kemarin ketika berkumpul bahtsul masail tentang wereng, pasti ada kesalahan sebab dari bertani. Mestinya wereng punya musuh alami katak atau apa, karena terlalu banyak pupuk kimia dan penggunaan kimia-kimia yang tidak dibutuhkan,” jelas politisi PDI Perjuangan itu.

Untuk itu, ia menekankan kepada para petani agar beralih menggunakan pupuk organik. Selain ramah lingkungan, pupuk organik memiliki beberapa kelebihan yang dapat membantu mengatasi masalah wereng pada tanaman.

“Kita harus inisiasi untuk pertanian Ponorogo kembali dengan alam, Tuhan. Artinya, mari bertani secara organik,” tuturnya.

Pada kesempatan itu, Dipertahankan Ponorogo juga menyelenggarakan Gerakan Pangan Murah (GPM).

Kepala Dipertahankan Ponorogo, Supriyanto, mengungkapkan  bahwa gelaran GPM bertujuan menekan inflasi harga pangan di pasaran.

“Tujuannya untuk bisa menekan harga, agar daya beli meningkat,” ujarnya.

GPM ini menyediakan aneka bahan pangan dan sembako dengan harga di bawah pasaran. Adapun komoditas yang disediakan meliputi beras, telur ayam, minyak goreng, gula pasir, bawang merah, bawang putih, cabai rawit, sawi, terong, daging ayam, daging sapi, ikan nila, dan lain-lain. (jrs/set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Dana Pusat Menurun, Eri Cahyadi Pastikan Ekonomi Surabaya Tetap Tumbuh

SURABAYA – Wali Kota Eri Cahyadi, menegaskan bahwa pertumbuhan ekonomi Kota Surabaya tidak boleh mengalami ...
BERITA TERKINI

Respons Cepat Usulan Pak Tardi, Genangan Air di Lingkungan Santo Bernadus Segera Dibangun Saluran Baru

KOTA MADIUN – Upaya politisi senior PDI Perjuangan yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Madiun, Sutardi, dalam menyerap ...
LEGISLATIF

Wakil Ketua DPRD Yakini SPPG Pelaksana MBG di Jember Belum Punya SLHS

JEMBER – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Jember Widarto, S.S meyakini pelaksanaan makan bergizi gratis (MBG) oleh satuan ...
KABAR CABANG

PDI Perjuangan Beri Masukan ke KPU soal Potensi Penambahan Kursi DPRD Surabaya

SURABAYA – DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya memberi masukan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) soal potensi ...
EKSEKUTIF

Perluas Kerja Sama Pembangunan Berkelanjutan dengan UB, Bupati Trenggalek Harap “Berjodoh”

TRENGGALEK – Bupati Mochamad Nur Arifin berharap kerja sama antara Pemerintah Kabupaten Trenggalek dan Universitas ...
LEGISLATIF

Sebelum Pembangunan Flyover Taman Pelangi–Dolog Dimulai, Eri Irawan Minta Kajian Mendalam

SURABAYA – Ketua Komisi C DPRD Kota Surabaya, Eri Irawan, menegaskan pentingnya kajian mendalam sebelum proyek ...