MADIUN – Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Madiun, Fery Sudarsono, memberikan semangat langsung kepada ratusan saksi pemilu 2024 dalam sebuah acara di rumah Budiono, anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Madiun yang terletak di Desa Winong, Kecamatan Gemarang, pada Minggu (4/2/2024).
Dalam kesempatan itu, Fery mengajak para generasi muda untuk aktif menjadi saksi pemilu dan berperan langsung dalam mengawal pesta demokrasi.
“Generasi muda, saatnya untuk turun langsung dan menentukan arah bangsa kita selama 5 tahun ke depan. Kabupaten, provinsi, hingga nasional, semuanya tergantung pada partisipasi kita sebagai saksi pemilu,” ungkap Fery dengan penuh semangat.
Ketua DPRD Kabupaten Madiun ini juga menekankan keberanian dan ketegasan yang dibutuhkan oleh para saksi pemilu.

“Mari kita kawal bersama-sama proses pemilu ini, terutama para generasi muda, karena peran sebagai saksi membutuhkan keberanian dan ketegasan,” imbuhnya.
Sementara itu, Pardiono, Kepala Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) PDI Perjuangan Kabupaten Madiun, menyoroti beratnya tugas para saksi, terutama saat hari pencoblosan.
“Pembekalan hari ini bertujuan agar saksi partai di Kecamatan Gemarang dapat melaksanakan tugasnya dengan lancar dan tanpa kesulitan, karena merekalah ujung tombak partai pada Pemilihan Umum,” jelas Didong, sapaan akrab Pardiono.
Dengan peserta sekitar 100 orang, mayoritas di antaranya adalah pemilih pemula, pembekalan saksi pemilu di Kecamatan Gemarang diharapkan dapat memberikan landasan kuat bagi mereka untuk mengawal jalannya penghitungan dengan baik. (ant/pr)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS