SURABAYA – Millenials Surabaya menyatakan sikap siap ambil peran kawal penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Sekitar 300-an pemudi asal Kota Pahlawan tersebut menginginkan pesta demokrasi tahun depan itu dapat berjalan jujur dan adil.
Pernyataan sikap tersebut disampaikan dalam Workshop Hukum dan Pemerintahan dengan tajuk ‘Peran Aktif Perempuan Mencetak Generasi Emas 2045’, yang digelar oleh anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur, Hj. Agustin Poliana, di Grand Ballroom Royal Tulip Hotel, Surabaya, Sabtu (16/09).
Menerima antusiasme luar biasa dari kalangan anak muda itu, perempuan yang akrab disapa Mbak Titin itu berharap agar semangat mengawal pemilu tersebut dapat terjaga hingga pesta demokrasi diselenggarakan pada 14 Februari 2024 mendatang.
“Kemauan anak muda untuk aktif mengawal perpolitikan ini harus disambut baik. Agar terciptanya ruang yang aman dan nyaman untuk bersuara, khususnya untuk perempuan,” ujar Mbak Titin.
Politisi senior PDI Perjuangan itu menyebut, kehadiran anak muda perempuan di perpolitikan, tentunya akan membawa angin segar bagi Indonesia. Ide baru dan semangat luar biasa akan semakin melebarkan peluang menjemput Indonesia Emas 2045.
“Segala upaya akan kita lakukan bersama, bersinergi, dan gotong royong agar bonus demografi ini tidak terbuang sia-sia,” jelasnya.
Sepandang dengan hal itu, anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI, Krisdayanti, dan Dewan Penasehat PRBIJ, Maria Stefani Ekowati, yang turut hadir juga bersuka cita melihat semangat anak muda Kota Surabaya.
Maria dan Krisdayanti mengajak anak muda untuk menjadi pemilih yang rasional. Mengutamakan visi dan misi dari setiap calon. Utamanya yang memiliki kemampuan membawa kepentingan perempuan. (yol/set)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS