Selasa
26 November 2024 | 3 : 25

Ngantor di Kedungwungu, Bupati Ipuk Tinjau Inovasi Lautan Merah hingga Peternakan Bebek

PDIP-Jatim-Bupati-Ipuk-18112023

BANYUWANGI – Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, meninjau sejumlah potensi di Desa Kedungwungu, Kecamatan Tegaldlimo, mulai dari sektor pertanian hingga peternakan. Salah satunya adalah peternakan bebek yang dikelola oleh Nur Kholis, warga Dusun Sumberkepuh.

“Salut dengan warga di sini. Mereka beternak bebek dan ada unsur pemberdayaannya. Banyak melibatkan warga setempat untuk pengelolaannya,” ujar Bupati Ipuk saat melaksanakan Program Bunga Desa atau Bupati Ngantor di Desa yang bertempat di Desa Kedungwungu, Kecamatan Tegaldlimo, Kamis (16/11/2023).

Bupati Ipuk juga meninjau kelompok tani di Sumberkepuh yang mengembangkan inovasi “Lautan Merah” yang merupakan akronim lampu meningkatkan produksi bawang merah. “Dari inovasi ini bisa meningkatkan produksi bawang merah sampai 3 ton perhektar,” jelasnya Bupati Ipuk.

Bupati Ipuk juga memastikan sejumlah program yang dilaksanakan di desa berjalan dengan baik. Seperti halnya infrastruktur jalan, bedah rumah hingga pendidikan kejar paket di PKBM Srikandi. “Kami ingin memastikan berbagai program yang kami jalankan benar-benar bisa dirasakan sampai ke tingkat desa,” tutur politisi PDI Perjuangan itu.

Sebagaimana agenda Bunga Desa sebelum-sebelumnya, berbagai layanan publik di level kabupaten didekatkan ke masyarakat. Mulai dari pelayanan administrasi kependudukan, perizinan usaha, perpajakan, sampai administrasi pendidikan. Layanan cek kesehatan bagi warga dan klinik hewan peliharaan juga ikut mengisi rangkaian Bunga Desa.

Peningkatan kapasitas pendidik juga dilakukan di acara yang berlangsung setiap bulan itu. Di antaranya tentang komitmen Pemkab Banyuwangi dalam menekan terjadinya tiga dosa pendidikan. Mulai dari bulliying, intoleransi hingga kekerasan.

Program-program peningkatan ekonomi juga digeber. Seperti halnya penyaluran bantuan Warung Naik Kelas dan menyambangi sejumlah usaha mikro yang dilakukan masyarakat. Sekaligus juga menyapa para tokoh masyarakat dalam salat Asar berjamaah.

“Kami atas nama warga Kedungwungu sangat senang dengan program Bunga Desa ini. Ada banyak kegiatan yang memberikan dampak positif bagi warga kami, termasuk juga bagi warga sekitar di Kecamatan Tegaldlimo ini,” ujar Kepala Desa Kedungwungu, Surono. (aras/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...