Jumat
18 April 2025 | 5 : 52

Mengimpit Covid, DPC Bojonegoro Bagikan Masker dan Hand Sanitizer di 10 Kecamatan

pdip-jatim-dpc-bojonegoro-121121-bagi-masker-a

BOJONEGORO – Upaya mempersempit ruang gerak persebaran Covid-19 terus dilakukan DPC PDI Perjuangan Bojonegoro. Masker, hand sanitizer hingga vitamin dibagikan kepada warga masyarakat di 10 kecamatan.

Sekretaris DPC PDI Perjuangan Bojonegoro Hasan Abrori, Jumat (12/11/2021), mengatakan, ada 10 kecamatan yang menjadi titik sasaran distribusi. Yakni Kecamatan Sukosewu, Balen, Kecamatan Kalitidu, Malo, Gayam, Tambakrejo, Ngraho, Margomulyo, Ngambon dan Sekar.

“Kegiatan dilaksanakan selama 4 hari,” kata Hasan Abrori.

Untuk pembagian dilaksanakan di titik-titik keramaian seperti di pasar. Dalam kegiatan, pihak DPC melibatkan kader-kader di kepengurusan PAC dan Pengurus Ranting.  

Kegiatan tersebut, lanjut dia, dilakukan pihaknya untuk terus menerus mengingatkan kepada warga masyarakat untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan. Sebab, pandemi Covid-19 belum usai.

Kegiatan sekaligus memperingati Hari Pahlawan tahun ini. Spirit kepahlawanan seperti tercermin dalam perang 10 November, semangat kebersamaan, kegotongroyongan dan kedisiplinan layak untuk diterapkan dalam konteks kekinian, yakni “perang” melawan Covid-19. (jen/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Komisi IV DPRD Gresik Siap Bantu Disnaker Sosialisasikan Aplikasi Lowongan Kerja, GresikKerja

GRESIK – Komisi IV DPRD Gresik mengapresiasi Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) yang telah membuat inovasi baru bernama ...
KRONIK

Bangkalan Raih WTP Delapan Kali, Bupati Lukman Minta ASN Jadikan Motivasi Tingkatkan Pelayanan

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan kembali meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas ...
LEGISLATIF

Puan Soroti Perang Dagang Buntut Kebijakan Trump yang Harus Diantisipasi

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyinggung soal perang dagang yang dipicu kebijakan tarif resiprokal Presiden ...
LEGISLATIF

Candra: ASN Pemkab Jember Harus Profesional dalam Bekerja, Tidak Boleh Ada Kepentingan Politik

JEMBER – Ketua Komisi B DPRD Jember Candra Ary Fianto mengingatkan agar aparatur sipil negara (ASN) bersikap netral ...
KRONIK

Sumenep Raih WTP Delapan Kali, H. Zainal: Fondasi untuk Melangkah Lebih Maju

SUMENEP – Ketua DPRD Sumenep, H. Zainal Arifin, mengapresiasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep atas ...
KRONIK

Atasi Penyebab Banjir, Bupati Sugiri Tinjau Normalisasi Dam dan Drainase

PONOROGO – Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, melakukan peninjauan ke sejumlah titik perbaikan penanggulangan banjir ...