Rabu
08 Oktober 2025 | 12 : 58

Kunjungi Rutan Ponorogo, Johan Budi Siap Kawal Usulan Perubahan ke Lapas

PDIP-Jatim-Johan-Budi-18072023

PONOROGO – Usai mengunjungi Polres Ponorogo, anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI, Johan Budi Sapto Pribowo, melanjutkan reses ke Rutan Kelas IIB Ponorogo, Senin (17/7/2023) siang.

Dalam kunjungan reses itu, Johan Budi mendengar kendala pegawai rutan sekaligus menerima usulan perubahan nomenklatur Rutan Ponorogo menjadi Lapas Ponorogo.

“Rutan ini termasuk mitra Komisi III DPR RI bidang Kumham (Hukum dan Hak asasi Manusia, red). Tadi saya mendengar apa yang menjadi kendala, apa yang diperlukan. Termasuk status nomenklatur yang dulunya rutan ini sebenarnya lapas, tapi malah jadi rutan,” ujar Johan Budi.

Untuk itu, sebagai anggota Komisi III DPR RI, Johan Budi akan membantu untuk menyampaikan usulan perubahan ini langsung ke Menteri Hukum dan HAM. Syarat-syarat yang diperlukan juga sudah terpenuhi.

“Nanti akan saya sampaikan ke Kemenkumham mengenai rutan ini. Padahal persyaratan sudah memenuhi,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Rutan Kelas IIB Ponorogo, Agus Yanto, mengungkapkan, pihaknya ingin mengembalikan status rutan yang dulunya adalah lapas, menjadi lapas kembali.

“Rutan Ponorogo awal berdiri namanya bukan rutan, tapi sudah lapas. Kita berusaha untuk mengembalikan nomenklatur lapas itu karena untuk sarprasnya, alhamdulillah, sudah memenuhi syarat,” ujarnya.

Menurutnya, dengan adanya perkembangan zaman sekarang ini, fungsi rutan dan lapas hampir sama, sehingga tidak ada perbedaan.

“Dari situlah kita menyampaikan kepada Pak Johan Budi untuk membantu proses mengembalikan nomenklatur menjadi lapas,” tandas Agus. (jrs/set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

HUT Ke-350 Magetan, Ziarah dan Menghayati Semangat 7 Leluhur

MAGETAN – Mengawali rangkaian kegiatan memperingati hari jadi Kabupaten Magetan, sejumlah pejabat Forum Komunikasi ...
KRONIK

Bupati Lukman Tanam Pohon di Bukit Binaol, Kembangkan Potensi Wisata Alam

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, bersama Komunitas Mahasiswa dan Pemuda Sepulu (Kompas) melaksanakan ...
EKSEKUTIF

Dana Pusat Menurun, Eri Cahyadi Pastikan Ekonomi Surabaya Tetap Tumbuh

SURABAYA – Wali Kota Eri Cahyadi, menegaskan bahwa pertumbuhan ekonomi Kota Surabaya tidak boleh mengalami ...
BERITA TERKINI

Respons Cepat Usulan Pak Tardi, Genangan Air di Lingkungan Santo Bernadus Segera Dibangun Saluran Baru

KOTA MADIUN – Upaya politisi senior PDI Perjuangan yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Madiun, Sutardi, dalam menyerap ...
LEGISLATIF

Wakil Ketua DPRD Yakini SPPG Pelaksana MBG di Jember Belum Punya SLHS

JEMBER – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Jember Widarto, S.S meyakini pelaksanaan makan bergizi gratis (MBG) oleh satuan ...
KABAR CABANG

PDI Perjuangan Beri Masukan ke KPU soal Potensi Penambahan Kursi DPRD Surabaya

SURABAYA – DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya memberi masukan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) soal potensi ...