Kamis
12 Juni 2025 | 10 : 31

Komisi I DPRD Sumenep Minta Peran BPD Dimaksimalkan

PDIP-Jatim-Darul-HF-15102021

SUMENEP – Ketua Komisi I DPRD Sumenep, Darul Hasyim Fath, meminta peran BPD harus dimaksimalkan, mengingat BPD memiliki fungsi legislasi dan pengawasan di tingkat desa.

Hal tersebut disampaikan Darul dalam acara Pelantikan Pengurus Daerah Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABPDSI) seluruh kecamatan di Sumenep dan Dialog ke-BPD-an, Kamis (27/1/2022).

“BPD sebagai lembaga perwakilan berfungsi melakukan legislasi dan pengawasan di tingkat desa. Sehingga, peranannya harus maksimal sebagai bagian pemerintahan desa,” ujar Darul di hadapan para anggota BPD se-Kabupaten Sumenep.

Menurut Politikus asal Pulau Masalembu itu, BPD memiliki peran penting. Salah satunya melalukan redistribusi keadilan bagi rakyat yang berdaulat. Menurutnya, hal tersebut harus dilakukan dari berbagai sektor pembangunan di desa, sehingga lebih dirasa nyata oleh masyarakat.

“Rasa keadilan dalam distribusi pembangunan itu harus dilakukan. Supaya absurditas demokrasi yang kerap berdampak pada kehilangan keyakinan rakyat untuk berdaulat, maka BPD harus mampu menjaga hak yang seharusnya didapatkan,” jelas Darul.

Sebab itu, ia meminta peran serta BPD harus lebih ditingkatkan. Makanya, saat ini sangat dibutuhkan reaktualisi peran sebagai bagian dari pesan suci demokrasi yang sesungguhnya.

“Reaktualisasi ini menjadi penting untuk masyarakat desa,” tandas Wakabid Kaderisasi dan Ideologi DPC PDI Perjuangan Sumenep itu.

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KABAR CABANG

BBK, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar Besok Pentaskan Seni Jaranan

BLITAR – Peringatan Bulan Bung Karno (BBK) di Kabupaten Blitar bakal berlangsung meriah. Pasalnya, pentas kesenian ...
EKSEKUTIF

Eksekutif dan Legislatif Lumajang ke KPK, Ada Apa?

LUMAJANG – Untuk memperkuat tata kelola pemerintahan yang transparan dan akuntabel, jajaran eksekutif dan ...
EKSEKUTIF

Bupati Ony Berangkatkan 444 Atlet Porprov Jatim, Incar 20 Medali Emas

NGAWI – Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono melepas kontingen atlet Kabupaten Ngawi untuk mengikuti Porprov Jawa Timur ...
LEGISLATIF

DPRD Kota Probolinggo Sidak SPMB 2025, Sekolah Keluhkan  Gedung dan Prasarana

KOTA PROBOLINGGO — Menjelang pelaksanaan Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) 2025, DPRD Kota Probolinggo melakukan ...
KRONIK

Relelyanda Targetkan 2 Medali Emas Kontingen Panjat Tebing di Porprov Jatim

PONOROGO – Ketua Federasi Panjat Tebing (FPTI) Cabang Ponorogo, Relelyanda Solekha Wijayanti, menargetkan 2 medali ...
KRONIK

Majelis Kebun Mega Juang Gelar Pengajian Akbar Peringati Bulan Bung Karno

TUBAN – Majelis Kebun Mega Juang di Desa Tingkis, Kecamatan Singgahan, Tuban, merayakan Bulan Bung Karno dengan ...