NGAWI – Permasalahan terkait sampah menarik perhatian Ketua DPRD Kabupaten Ngawi, Heru Kusnindar. Pihaknya meminta agar Pemkab Ngawi serius dalam menangani permasalahan yang menyangkut kesehatan dan kemaslahatan masyarakat tersebut.
Selain permasalahan sampah secara keseluruhan, Heru juga meminta agar Pemkab Ngawi membenahi sistem pengelolaan sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di Selopuro, Kecamatan Pitu, Ngawi.
Legislator dari PDI Perjuangan tersebut menilai, kondisi TPA Selopuro sudah sangat tidak ideal. Sampah dari berbagai tempat menumpuk dan telah menggunung. Kondisi tersebut menurutnya merugikan masyarakat di sekitar area TPA.
“Perlu adanya langkah cepat pemerintah daerah untuk mencari jalan keluar terkait pengelolaan sampah,” kata Heru Kusnindar, Kamis (19/5/2022).
Di samping pengelolaan sampah secara keseluruhan, Heru juga menilai penting pengelolaan sampah berdasarkan jenis sampah organik ataupun anorganik. Menurutnya, dengan pola pengelolaan tersebut, akan memberikan nilai secara ekonomis.
Termasuk juga dengan melibatkan pemerintahan desa dalam pengelolaan sampah. Dengan pola tersebut, diharapkan bisa berdampak secara ekonomi.
Adapun Heru Kusnindar juga mendorong Pemkab Ngawi dalam pengelolaan sampah dengan menggunakan teknologi terbaru.
“Perlu studi banding. Maka dari itu, ini juga tentunya menjadi tempat pemikiran meskipun by design masih berproses belum bisa dilakukan dan edukasi terus dilakukannya,” papar Ketua DPRD Kabupaten Ngawi, Heru Kusnindar. (mmf/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS