Selasa
11 Maret 2025 | 5 : 21

Kekeringan Landa Banyuwangi, Relawan Sonny Salurkan Bantuan Air Bersih

PDIP-Jatim-Tim-Relawan-Sony-30092023

BANYUWANGI – Musim kemarau yang melanda wilayah Banyuwangi telah menyebabkan beberapa daerah mengalami kekeringan dan krisis air bersih. Seperti yang terjadi di Desa Lemahbangkulon, Kecamatan Singojuruh, Banyuwangi. Masyarakat setempat pun harus mengandalkan suplai air dari pihak-pihak terkait.

Untuk mengatasi kesulitan masyarakat tersebut, Tim Relawan Rumah Aspirasi Sonny T. Danaparamita langsung bergerak cepat. Pada Kamis (28/9/2023), mereka mendistribusikan 1 truk tangki air bersih sebanyak 5500 liter kepada warga di Dusun Sukorejo, Desa Lemahbangkulon.

Melalui sambungan telepon, Sonny T. Danaparamita mengungkapkan keprihatinannya terhadap masalah lingkungan yang semakin memburuk. Menurutnya, bantuan air bersih yang disalurkan tim relawannya merupakan upayanya untuk ikut membantu meringankan beban masyarakat.

“Saat ini memang banyak persoalan lingkungan yang harus kita carikan solusinya. Kekeringan ataupun kekurangan air bersih adalah salah satu dampak dari kurang hati-hatinya kita dalam menjaga lingkungan,” ujar Sonny, Jumat (29/9/2023).

Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI itu juga menyoroti sungai yang tercemar sampah. Karenanya, ia berharap masyarakat dengan semangat gotong royong untuk bersama-sama menjaga kebersihan sungai dan lingkungan sekitarnya.

“Banyaknya penebangan pohon, sungai-sungai yang penuh sampah, hingga semakin kecilnya wilayah resapan air membuat kondisi kita seperti ini. Perlu kesadaran dan komitmen bersama dalam menjaga alam kita,” jelasnya.

“Termasuk di musim kampanye ini, jangan sampai ada alat peraga kampanye yang dipasang dengan memaku pohon-pohon yang ada di pinggir jalan,” imbuhnya.

Salah seorang warga yang mendapatkan bantuan air bersih, Ibu Fina, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan air bersih yang disalurkan tim relawan Tim Relawan Rumah Aspirasi Sonny T Danaparamita.

“Alhamdulillah, terima kasih Pak Sonny atas bantuan air bersihnya. Terima kasih karena sudah peduli kepada kami. Terima kasih banyak. Semoga sukses dan jadi lagi untuk periode besok. Dari dulu Pak Sonny ini saya pilih, gak salah pokoknya sudah. Saya dan keluarga saya memilihnya,” ujar Fina. (set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Gelar Buka Puasa, DPRD Surabaya Santuni 99 Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Surabaya menggelar acara buka puasa dan santunan untuk anak ...
EKSEKUTIF

Rumah Sakit Gresik Sehati Resmi Beroperasi, Warga Wilayah Selatan  Tak Perlu ke Kota

GRESIK – Masyarakat di wilayah Gresik selatan tidak perlu menempuh perjalanan jauh untuk mendapatkan pelayanan ...
LEGISLATIF

FPDIP DPRD Jember Sepakati Ruang Layanan Pengaduan untuk Konsumen Rumah Subsidi!

JEMBER – Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Jember Edi Cahyo Purnomo menyambut baik wacana Kementerian ...
SEMENTARA ITU...

Dirham Nahkodai PBSI Lamongan, Siapkan Program Unggulan

LAMONGAN – Wakil Bupati Lamongan, Dirham Akbar Aksara, resmi menahkodai Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia ...
LEGISLATIF

Minta Pemkot Buka TPU Baru, Eri Irawan: Salah Satu Opsinya di Surabaya Barat

SURABAYA – Tempat Pemakaman Umum (TPU) yang dikeluhkan warga karena kapasitasnya sudah penuh menjadi perhatian ...
HEADLINE

Isi Tausiyah, Dr H Achmad Zuhdi MFilI Apresiasi Kegiatan Ramadan PDIP Jatim

SURABAYA – Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur Dr H Achmad Zuhdi Dh ...