BLITAR – Wali Kota Blitar Santoso membagikan ribuan bingkisan Hari Raya bagi RT-RW dan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK) se-Kota Blitar di Balai Kota Koesoema Wicitra, Rabu (20/4/2022).
Pemberian bingkisan tersebut dalam rangka memberikan apresiasi bagi RT, RW dan LPMK se-Kota Blitar yang telah berperan aktif membantu pemerintah untuk menangani pandemi Covid-19 dan mensukseskan program RT Keren.
“Ini adalah sebagai wujud perhatian dan kepedulian Pemkot Blitar untuk berbagi rasa kebahagiaan di bulan Ramadhan dan menyongsong Idul Fitri 1443 Hijriah,” kata Santoso.
“Apalagi saat ini masih situasi pandemi Covid-19. Sehingga bantuan ini diharapkan meringankan beban mereka,” imbuh dia.
Santoso menjelaskan kegiatan ini rutin dilakukan setiap menjelang Lebaran. Tahun ini, pemerintah Kota blitar menyediakan 2.580 bingkisan bagi Ketua, Sekretaris dan Bendahara RT-RW serta LPMK se-Kota Blitar.
Karena jumlahnya mencapai ribuan bingkisan, kata Santoso teknis penyaluran bingkisan Hari Raya tersebut akan disalurkan mulai Rabu, 20 April 2022 di 3 Kecamatan se-Kota Blitar.
‘Dalam bingkisan Hari Raya ini juga diberikan minyak goreng untuk kebutuhan sehari-hari,” jelasnya.
Sementara itu hadir mendampingi Wali Kota Blitar dalam pemberian bingkisan tersebut Wakil Wali Kota, Sekretaris Daerah dan dihadiri oleh Camat, Lurah Ketua RT-RW dan LPMK se-Kota Blitar. (arif/pr)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS