Minggu
26 Oktober 2025 | 6 : 42

Ipuk Serahkan Bantuan untuk Pelaku Seni dan Pokdarwis

pdip-jatim-ipuk-261120

BANYUWANGI – Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani menyalurkan bantuan sosial sembako untuk warga yang tidak terdaftar pada data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS) Kementerian Sosial. Sebanyak 3.000 paket sembako diberikan kepada pengelola kelompok sadar wisata (pokdarwis), pelaku seni, supir angkot, dan para karyawan toko, yang terdampak PPKM.


“Banyak kalangan yang terdampak dari PPKM ini. Seperti pelaku wisata, karena destinasi wisata harus tutup selama PPKM, dan pendapatan mereka tentu menurun. Terima kasih Menteri Sosial Ibu Tri Rismaharini yang telah menambah 3.000 paket bansos ini,” ujar Bupati Ipuk, usai menyerahkan bansos sembako di Posko Penanganan Covid-19 Kabupaten Banyuwangi, Rabu (4/8/2021).


Bupati dari PDI Perjuangan itu menjelaskan, penerima bansos dari Kemensos itu merupakan warga yang belum terdata dalam DTKS dan belum pernah mendapatkan bantuan lainnya, seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Sosial (BST), BLT Desa, bansos dari APBD dan lainnya.

Istri Azwar Anas ini juga meminta kepada Dinas Sosial Kabupaten Banyuwangi agar mereka yang belum masuk DTKS bisa didata dan dimasukkan ke dalam DTKS.

“Tadi saya meminta Dinsos agar mereka bisa dimasukkan ke dalam DTKS. Karena mungkin dulu mereka ini masih terhitung sebagai orang mampu, namun karena efek pandemi dan PPKM akhirnya menjadi orang yang kurang mampu. Sehingga dengan masuk DTKS, ke depan bisa lebih mudah terjangkau program bantuan pemerintah,” tutur Ipuk.

Sementara itu, salah seorang pelaku seni, Mustaqbilal, yang menjadi penerima bansos dari Kemensos mengaku senang mendapat perhatian dari pemerintah di masa pandemi ini.

“Alhamdulillah saya mendapatkan bantuan. Bisa mengurangi beban sehari-hari,” katanya. (set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Wabup Antok Iringi Ribuan Scooterist Kumpul di Ngawi, Rayakan 25 Tahun Iseng

NGAWI – Ribuan pecinta sekuter atau scooterist dari berbagai daerah di Indonesia memadati kawasan wisata Kebun Teh ...
LEGISLATIF

Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Pasuruan Sepakat Aspirasi Warga, Tolak Rencana Pembangunan Real Estate Prigen

KABUPATEN PASURUAN – Hal itu ditegaskan oleh salah seorang anggota Fraksi PDI Perjuangan, H. Sugianto, kepada ...
EKSEKUTIF

Bupati Kediri Berharap Beroperasinya Kembali Bandara Dhoho Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi

Setelah beberapa bulan tidak ada penerbangan, Bandara Dhoho Kediri akan kembali beroperasi mulai 10 November 2025
LEGISLATIF

Guntur Wahono Sosialisasikan Penguatan Ideologi Pancasila bagi Generasi Muda di Srengat Blitar

Guntur Wahono menegaskan pentingnya menanamkan dan memperkuat nilai-nilai Pancasila di tengah arus perkembangan ...
LEGISLATIF

Fraksi PDIP DPRD Kabupaten Malang Desak Pemkab Hentikan Sementara SPPG Tanpa Izin SLHS

Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Malang menyatakan sikap tegas terhadap polemik pelaksanaan program makan ...
LEGISLATIF

Puan Maharani Sambut Pembentukan Ditjen Pesantren: Kado Istimewa di Hari Santri Nasional 2025

Puan menilai kehadiran Ditjen Pesantren akan membuka peluang lebih besar bagi penguatan peran pesantren secara ...