Minggu
20 April 2025 | 12 : 41

Ini Inti Pidato Megawati

pdip jatim - megawati buka rakernas 4
image

SEMARANG – PDI Perjuangan akhirnya mencanangkan diri sebagai partai pemerintah dan siap memback-up kepemimpinan Joko Widodo – Jusuf Kalla. Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri pun mengajak seluruh kader di tiga pilar (struktural, legislatif, dan eksekutif) menyiapkan mental sebagai bagian dari pemerintahan.

“Ini ujian terberat bagi kita, seluruh kader PDI Perjuangan,” kata Megawati dalam pidato pembukaan Rakernas IV di Marina Convention Center Semarang, Jumat (19/9/2014).

Pernyataan Megawati pasca PDI Perjuangan memenangkan pileg dan pilpres 2014 itu tidak hanya ditunggu kalangan internal. Namun juga seluruh elemen bangsa.

Banyak hal yang disampaikan Megawati dalam pidatonya. Inti pidato Megawati  sebagai berikut:

1. PDI Perjuangan kini ada di dalam pemerintahan dengan menempatkan kadernya sebagai Presiden RI.

2. PDI Perjuangan tidak hanya mendukung Joko Widodo dan Jusuf Kalla dalam mewujudkan Tri Sakti, namun juga harus memainkan peran aktif.

3. Perlu adanya perubahan mental dan sikap politik dari seluruh kader partai, bukan saja berada di dalam pemerintahan, tapi menjadi pemerintah itu sendiri.

4. Dalam pemerintahan, PDI Perjuangan memiliki tanggung jawab mewujudkan ideologi negara dan membawa manfaat bagi keadilan dan kemakmuran rakyat.

5. Kemenangan PDI Perjuangan pada pileg dan suksesnya Jokowi-JK sebagai pemimpin baru pemerintahan merupakan amanah rakyat yang harus dipertanggungjawabkan.

6. Blusukan harus dimaknai sebagai tradisi politik di tengah problematika rakyat itu sendiri.

7. Pemilu langsung merupakan antitesa atas kepemimpinan orde baru yang cenderung represif, dan melanggengkan kekuasaan melalui pemilu.

8. Pemilu langsung adalah salah satu penanda penting, landmark yang membedakan orde baru dengan era reformasi sekarang ini. (pri)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...