Jumat
24 Oktober 2025 | 5 : 34

Hari Pahlawan, Bamusi Surabaya Lakukan Napak Tilas Perjuangan KH Ahmad Dahlan

PDIP-Jatim-Bamusi-Surabaya-11112022

YOGYAKARTA – Baitul Muslimin (Bamusi) Surabaya, melakukan napak tilas perjuangan KH Ahmad Dahlan di Yogyakarta, Kamis (10/11/2022).

Sekretaris Bamusi Surabaya, Achmad Rosyidi, mengatakan, napak tilas yang dilakukan bertepatan dengan Hari Pahlawan itu bertujuan untuk mengenang jasa salah satu Pahlawan Nasional Republik Indonesia, KH Ahmad Dahlan.

Ia menambahkan, Bamusi didirikan atas dasar tokoh Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama (NU), sehingga pihaknya meneladani perjuangan kedua tokoh ormas Islam tersebut.

Pada Oktober lalu, pihaknya juga melakukan rihlah dakwah dan napak tilas perjuangan Hadratus Syaikh KH Hasyim Asy’ari di Jombang.

“Waktu itu bertepatan dengan Hari Santri Nasional,” bebernya.

Lalu kali ini, urai Rosyidi, bertepatan 10 November, mengadakan rihlah dakwah dan napak tilas perjuangan dari KH Ahmad Dahlan.

“Yang tentunya pendiri dari Muhammadiyah,” ujarnya.

Menurutnya, kedua tokoh itu telah memberikan perubahan ataupun mendirikan pondasi besar bagi bangsa Indonesia yang telah berdiri. Rosyidi pun mengajak segenap masyarakat meneladani sikap ataupun perjuangan tokoh-tokoh nasional.

“Utamanya KH Ahmad Dahlan, juga Hadratus Syaikh Hasyim Asyari,” terangnya.

Ketua Bamusi Surabaya, Abdul Ghoni Mukhlas Niam, menjelaskan, Bamusi terbentuk pada Kamis 29 Maret 2007. Pada saat itu, Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, memimpin deklarasi di Lenteng Agung, Jakarta. Hadir beberapa tokoh Islam, di antaranya, KH Hasyim Muzadi, KH Said Aqil Siradj, Din Syamsudin, Azyumardi Azra, dan Zainal Maarif.

Menurut Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan itu, saat itu Megawati berpesan, Bamusi merupakan ajang atau ormas yang nantinya akan memberikan sumbangsih besar. Mampu bekerjasama dan bisa bersama-sama membangun komitmen dan silaturahim yang kuat.

“Dengan ormas Islam moderat seperti NU dan Muhammadiyah,” tutur Anggota Komisi C DPRD Surabaya itu. (dhani/set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Upacara Hari Jadi ke-494 Kabupaten Bangkalan, Momentum Dapatkan Energi Baru untuk Berbenah

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan menggelar upacara peringatan Hari Jadi ke-494 Kabupaten ...
SEMENTARA ITU...

Mbak Cicha Dorong Finalis Pemilihan Duta Genre Kabupaten Kediri Aktif Kampanyekan Ini

KEDIRI – Grand Final Duta Genre 2025 kembali digelar di Kabupaten Kediri. Puncak dari proses seleksi selama sebulan ...
EKSEKUTIF

Bupati Rijanto: Dunia Digital Harus Jadi Ladang Dakwah Baru bagi Para Santri

BLITAR – Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2025 di Kabupaten Blitar berlangsung khidmat di Alon-Alon Kanigoro, ...
LEGISLATIF

Hari Santri Nasional, Ina Ammania Ajak Santri Melek Teknologi sebagai Sarana Berdakwah

BANYUWANGI – Momentum Hari Santri Nasional (HSN) Tahun 2025 merupakan momentum penting untuk menengok kembali ...
LEGISLATIF

Salah Satu Wakilnya Tersangkut Masalah Hukum, Widarto: Kinerja DPRD Jember Masih Normal

JEMBER – Penetapan status tersangka oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Jember terhadap salah satu Wakil Ketua DPRD ...
LEGISLATIF

Budi Wahono Realisasikan Aspirasi Warga, Jalan Desa Bacem Kini Mulus Dihotmix

MADIUN — Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Madiun, Budi Wahono, terus membuktikan komitmennya dalam ...