Minggu
20 April 2025 | 12 : 36

Fokus Selesaikan Jalan Rusak, Kang Giri Bakal Ngantor di Ngrayun

PDIP-Jatim-Bupati-Sugiri-04062024

PONOROGO – Serius mengatasi problem jalan rusak di Kecamatan Ngrayun, Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, memutuskan untuk “ngantor” di Ngrayun. Menurutnya, kecamatan yang berada di ujung selatan Ponorogo itu memang membutuhkan perhatian khusus.

“Menyelesaikan Ngrayun nggak gampang. Sudah kontur tanahnya pegunungan, rakyatnya bagus-bagus, cerdas-cerdas, kemudian butuh effort yang dahsyat untuk mampu menyelesaikan problematika,” ujar Bupati Sugiri, Senin (3/6/2024).

Bupati Sugiri akan berkantor di Ngrayun mulai awal Juli selama seminggu. Problem jalan rusak di Ngrayun memang membutuhkan gotong royong banyak pihak, selain tuntutan masyarakat yang ingin jalannya menjadi mulus.

“Butuh fokus. Dielaborasi segala pihak butuh gotong-royong menyelesaikan Ngrayun. Rakyat harus tenang, bahwa negara berproses, butuh perencanaan yang matang,” jelas Kang Giri, sapaan akrabnya.

Hal itu dilakukannya, selain lebih memudahkannya untuk menyambung “lidah” warga Ngrayun, juga persoalan di Ngrayun bisa diselesaikan lebih baik. “Mudah-mudahan dengan ngantor di sana semua aspirasi masyarakat bisa kami tampung dan diselesaikan perlahan-lahan,” tuturnya.

Politisi PDI Perjuangan itu juga menekankan, apa yang dilakukan untuk Ngrayun tidak hanya memperbaiki jalan, akan tetapi juga fasilitas lain, seperti pembangunan pondok kesehatan desa (ponkesdes) rasa rumah sakit.

“Tapi juga harus tahu yang kami lakukan di Ngrayun. Kami tidak hanya bangun jalan, kami juga bangun puskesmas yang setara dengan RS,” terangnya.

“Itu penting karena itu salah satu layanan dasar yang kita harus siapkan awal,” tandasnya. (jrs/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...