Kamis
13 Maret 2025 | 4 : 34

Eva Minta Relawan Terus Dukung Jokowi

Eva K Sundari di Surabaya

Eva K Sundari di SurabayaJAKARTA – Politisi perempuan PDI Perjuangan Eva Kusuma Sundari minta seluruh relawan Jokowi terus mendukung pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla. Sebab, dukungan itu untuk menjaga simbol-simbol ideologi yang selama ini menjadi basis perjuangan Jokowi-JK.

Menurut Eva, ormas Projo, dan relawan lainnya mendukung Jokowi karena figur dan juga ide. Sehingga kalau pemerintahan Jokowi-JK gagal, dia khawatir simbol dan ideologi yang menjadi basis perjuangan Jokowi akan dilecehkan.

“Maka mengawal pemerintahan Jokowi sama halnya menjaga simbol-simbol perjuangan kita,” kata Eva, saat menghadiri perayaan satu tahun ormas Projo di Jakarta, Minggu (23/8/2015).

Dia menyatakan kagum dengan konsistensi dan kerja keras perjuangan Projo, dan relawan lain dalam mengawal Jokowi-JK saat pilpres hingga saat ini. Eva berharap komunikasi yang baik antara relawan dengan para partai pendukung pemerintahan Jokowi-JK tetap terjaga baik.

“Jokowi bisa menyelamatkan rumah besar kita bersama. Mudah-mudahan Projo bisa menjadi pilar dalam mengawal pemerintahan Jokowi,” harapnya.

Sementara, anggota Dewan Pertimbangan Presiden Sidarto Danusubroto yang juga hadir dalam perayaan satu tahun Projo mengatakan, sepanjang pengalamannya berada di pemerintahan selama ini, hanya Presiden Jokowi-lah pemimpin bangsa yang seolah mempreteli kewibawaannya sendiri.

Pada umumnya, kata Sidarto, presiden membangun kepribadian dan kewibawaannya. “Tapi Pak Jokowi malah mempretelinya karena dia sederhana, jujur. Maka itu saya minta relawan bantu dia, karena dia orang jujur,” tuturnya. (goek/*)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Webinar, Mas Wabup Dirham Minta Guru Siapkan Siswa Hadapi Dunia Global

LAMONGAN – Wakil Bupati Lamongan, Dirham Akbar Aksara, memberikan pesan inspiratif kepada para guru dan tenaga ...
EKSEKUTIF

Bupati Ony Ngantor di MPP untuk Maksimalkan Pelayanan Publik

NGAWI – Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, menepati janjinya untuk berkantor di Mall Pelayanan Publik (MPP) sebagai ...
LEGISLATIF

Marak MinyaKita Tak Sesuai Takaran, Baktiono Ingatkan Produsen dan Masyarakat

SURABAYA – Anggota Komisi B DPRD Surabaya, Baktiono, mengingatkan masyarakat pentingnya memahami volume minyak ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Gelar Konsolidasi Internal, Bahas Rencana Kegaitan Ramadan

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menggelar konsolidasi internal di ...
LEGISLATIF

Ketua DPRD Supriadi Apresiasi Program OASE Baznas Kabupaten Blitar.

BLITAR – Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Supriadi, memberikan apresiasi terhadap program “OASE” (Orang Tua Asuh ...
SEMENTARA ITU...

Langkah Konkret Menuju Ekonomi Hijau, Ning Ita Serahkan Bantuan 20 Becak Listrik

MOJOKERTO – Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari, yang akrab disapa Ning Ita menyerahkan bantuan 20 unit becak ...