Selasa
26 November 2024 | 5 : 36

Eva: Desa-desa di Blitar Berpotensi Jadi Ekowisata

pdip-jatim-eva-sundari-di-bululawang-blitar

pdip-jatim-eva-sundari-di-bululawang-blitarBLITAR – Anggota DPR RI dari PDI Perjuangan Eva Kusuma Sundari mengatakan, banyak desa di wilayah Kabupaten Blitar berpotensi jadi tempat wisata berwawasan lingkungan. Namun, masih ada hambatan dalam pengembangan ekowisata (eco-tourism) tersebut.

Eva Sundari mengungkapkan, salah satu problem serius adalah berkaitan dengan kewenangan pengelolaan wilayah. Yakni sebagian desa menempati hutan-hutan di wilayah Perhutani, dan sebagian bahkan dalam rencana tata ruang wilayah (RTRW) untuk penambangan.

Legislator asal dapil VI Jawa Timur ini menyebut, salah satu pantai potensial tetapi dalam posisi sulit tersebut adalah Pantai Pasur, di Desa Bululawang Kecamatan Bakung.

“Pantai berombak besar tersebut berpasir besi, dan masih tersandera kontrak untuk dieksploitasi perusahaan China hingga 2031,” jelas Eva Sundari, Minggu (26/6/2016).

Kondisi Pantai Pasur, ungkap Eva, saat ini rusak karena perusahaan tidak melakukan rehabilitasi lahan. Bahkan selama lima tahun terakhir ditelantarkan.

“Sementara di desa tersebut sudah terbentuk pokdarwis (kelompok sadar wisata) yang ingin segera mengembangkan eco-tourism untuk Pantai Pasur,” ujarnya.

Terkait upaya menjadikan wilayahnya sebagai desa wisata, tambah Eva, tercatat ada 22 desa di Kabupaten Blitar yang sudah membuat proposal. Mereka juga sudah mengikuti lomba penulisan proposal yang digelar bappeda setempat.

“Beberapa delegasi dari desa-desa itu bahkan sudah dikirim untuk study banding ke Banyuwangi,” ungkap dia.

Saat mengunjungi Desa Bululawang, Sabtu (25/6/16), Eva mendapat penjelasan dari Kades Sutikno. Intinya, masyarakat setempat sudah menjalin jaringan dengan Asosiasi Desa Wisata Indonesia sebagai persiapan untuk merealisasikan gagasan tersebut.

Eva Sundari pun menyarankan Kades Sutikno berkirim surat ke Pemerintah Provinsi Jawa Timur, untuk minta pembatalan kontrak dengan perusahaan China dengan dukungan Bupati Blitar.

“Upaya reclaiming sudah pernah dilakukan masyarakat Tumbang Pitu Banyuwangi,” tutur anggota Komisi XI DPR ini. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...