Rabu
02 April 2025 | 1 : 38

DPC Kota Probolinggo Rakercabsus Pemenangan Ning Tiwi-Rachman dan Risma-Gus Hans

Image_1727012117961_copy_821x461

KOTA PROBOLINGGO –  DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo menggelar rapat kerja cabang khusus (Rakercabsus) di Kantor DPC Minggu (21/9/2024).

Rakercabsus PDI Perjuangan ini diikuti ribuan kader dari seluruh PAC, Ranting, Badan dan sayap PDI Perjuangan se-Kota Probolinggo.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo H. Nasution mengatakan, kegiatan Rakercabsus bertujuan untuk mensolidkan kader dalam memenangkan Pilgub Jatim dan Pilwali Kota Probolinggo.

Yaitu Tri Rismaharini – KH Zahrul Azhar Asumta (Risma – Gus Hans)  untuk Pilgub Jatim dan Sri Setyo Pertiwi – Muhammad Rachman (Ning Tiwi – M. Rachman) atau paslon Setiamu pada Pilwali Kota Probolinggo.

“Rakercabsus ini untuk mengenalkan paslon Risma-Gus Hans di Pilgub Jatim 2024 dan Setiamu di Kota Probolinggo, ” ujar Nasution di hadapan para kader.

Ia menegaskan rakercabsus merupakan hal penting, karena didalamnya merupakan upaya untuk menyamakan persepsi hingga berbicara soal strategi.

“Di dalamnya ada strategi bagaimana kita memenangkan Pilgub dan Pilwali di Kota Probolinggo. Tentu ini jadi upaya bersama agar gotong royong mulai struktural DPC hingga anak ranting, ” tegas Nasution.

Ia menegaskan, kader tidak boleh sungkan untuk turun ke jalan mengenalkan Risma-Gus Hans maupun Ning Tiwi – M. Rachman.

Nasution menegaskan jika PDI Perjuangan di Kota Probolinggo berjuang sendiri. Meski begitu, pihaknya meminta kader tidak gentar.

“Bahwa kekuatan PDI Perjuangan tidak diukur uang dan koalisi partai, melainkan dengan kedekatan militansi kader. Untuk itu saya mengajak para kader agar mengetuk pintu dari rumah ke rumah warga Kota Probolinggo atau door to door menyampaikan salam kepada setiap warga dari calon yang diusung, “ucapnya sembari memekikkan salam merdeka.

“Kita sudah buktikan disetiap pemilihan daerah, sering PDI Perjuangan sendirian berjuang namun itu kita jadikan acuan kita buktikan bahwa kita mampu memenangkan dengan gotong royong dan kebersamaan yang selalu kita bangun,” pungkasnya. (drw/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Open House Lebaran, Eri Cahyadi Ajak Warga Surabaya Saling Membantu dan Saling Menguatkan

SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menggelar open house pada Lebaran Hari Raya Idul Fitri, Senin ...
KRONIK

Gelar Open House, Bupati Fauzi Ajak Warga Sumenep Silaturahmi ke Kediamannya

SUMENEP – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, merayakan Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah bersama istrinya, Nia ...
EKSEKUTIF

Wabup Lumajang Open House Lebaran di Rumah Dinas, Lanjut di  Kampung Halaman

LUMAJANG – Wakil Bupati Lumajang Yudha Adji Kusuma menggelar open house pada perayaan Idul Fitri 1446 Hijriah. Open ...
KRONIK

Ahmad Basarah: Silaturahmi Megawati dan Prabowo Tinggal Tunggu Waktu

JAKARTA – Ketua DPP sekaligus jubir PDI Perjuangan Ahmad Basarah angkat bicara soal rencana silaturahmi pertemuan ...
SEMENTARA ITU...

Ghoni Ajak Warga Surabaya Jadikan Lebaran Momentum Penguat Persatuan dan Semangat Gotong Royong

SURABAYA – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Surabaya, Abdul Ghoni Mukhlas Ni’am mengucapkan selamat Hari Raya ...
EKSEKUTIF

Salat Id, Wali Kota Mojokerto Ajak Masyarakat Bersama-sama Wujudkan Panca Cita

MOJOKERTO – Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari mengajak masyarakat untuk mewujudkan Panca Cita visi dan misi ...