Kamis
08 Januari 2026 | 8 : 34

DPC Bojonegoro Roadshow  Konsolidasi Pemenangan Ganjar, Kali Ini Di Kecamatan Sukosewu

IMG-20230531-WA0018_copy_900x507

BOJONEGORO – Gerilya konsolidasi pemenangan Pemilu 2024 terus dilakukan DPC PDI Perjuangan Bojonegoro.

Konsolidasi dilaksanakan di Desa Klepek kecamatan Sukosewu, Senin (30/5/2023) diikuti tak kurang dari seribuan peserta gabungan dari pengurus PDI Perjuangan dan masyarakat.

Dari pihak Partai, yakni pengurus DPC dan PAC Sukosewu. Kemudian 9 kader dari tiap desa dari 13 Pengurus Ranting, 5 sampai 7 kader dari tiap dusun dari 43 Pengurus Anak Ranting, serta 299 orang dari kelompok Senam Indonesia Cinta Tanah Air (Sicita).

Ketua DPC PDI Perjuangan Bojonegoro yang juga anggota DPR RI, H Abidin Fikri dalam pengarahannya pada acara tersebut menyampaikan, agar kader-kader Partai selalu bersinergi dengan prinsip dasar gotong royong. Saling bahu membahu antara satu dengan lainnya.

“Dengan selalu berkomunikasi menjaga silaturahmi, anjangsana, saling menjaga satu sama lainnya. Dengan begitu PDI Perjuangan Bojonegoro akan lebih solid,” kata Abidin Fikri.

Abidin melanjutkan, pihaknya bakal menggeber serangkaian program dalam waktu dekat ini. Diantaranya lomba senam Sicita tingkat kabupaten. Lomba direncanakan bulan Agustus dimulai dari tingkat kecamatan.

Lomba Sicita dilaksanakan  berjenjang dimulai dari tingkat kecamatan. Untuk bisa ikut berkompetisi, tiap desa harus ada peserta minimal 100 pesenam.

Abidin menyampaikan  pihaknya bakal menyiapkan hadiah pada lomba Sicita, untuk mengapresiasi para peserta yang telah bergiat menjaga kebugaran tubuh.

“Saya akan datangi kelompok-kelompok Sicita yang giat dan kompak. Serta  mengecek apa yang menjadi kebutuhan kelompok,” tambah Anggota DPR-RI Dapil Bojonegoro-Tuban itu.

Lain dari itu, DPC Bojonegoro akan melakukan rekrutmen anggota Satgas Cakrabuana PDI Perjuangan dari 430 Desa se-kabupaten.

Untuk pengurus PAC, Pengurus Ranting, dan Pengurus Anak Ranting dan pengurus kelompok Sicita, DPC menyiapkan program Tebus Murah Sembako.

Berita terkait: Kader Banteng dan Komunitas Sicita Se-Kecamatan Sumberejo Bojonegoro Konsolidasi Pemenangan Pemilu 2024

Di antaranya gula, minyak, telur, dan bahan pokok permakanan lainnya yang menjadi  kebutuhan sehari-hari. Program kewirausahaan itu dikelola bersama di tiap kecamatan.

Maka dari itu, Abidin menyampaikan untuk melengkapi data KTA PDI perjuangan agar bisa berpartisipasi dalam kepartaian, juga untuk kegiatan Sicita.

Sementara itu, Ketua PAC Sukosewu, Anang Yuni Cahyono mengatakan, pihaknya akan menjalankan prinsip gotong royong dalam melaksanakan kerja-kerja kepartaian.

Untuk diketahui, konsolidasi di Sukosewu rangkaian dari roadshow konsolidasi DPC PDI Perjuangan Bojonegoro. Sebelumnya, acara serupa digelar di Kecamatan Sumberejo dan Kedungadem. (dian/hs)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Bangkalan Surplus Beras, Bupati Lukman Tegaskan Ketahanan Pangan Aman

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan mencatat capaian membanggakan di sektor pertanian. Produksi ...
LEGISLATIF

Hj. Ansari Beri Perhatian pada Kasus Pembunuhan Bayi, Minta Aparat Segera Tuntaskan

JAKARTA – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI, Hj. Ansari, memberi perhatian serius terhadap peristiwa pembunuhan ...
KRONIK

Bupati Fauzi Pantau Penyemprotan Padi Pakai Drone di Lenteng

SUMENEP – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, memantau langsung penyemprotan tanaman padi menggunakan drone di ...
KABAR CABANG

PDI Perjuangan Siap Bersinergi dengan Pemkab Membangun Bondowoso Lebih Berkarakter

BONDOWOSO – Ketua DPC PDI Perjuangan Bondowoso, Sinung Sudrajad, menyatakan kesiapan partainya untuk bersinergi ...
KLIPING MEDIA

Survei LSI Denny JA: 66% Responden Tak Setuju Usulan Pilkada Lewat DPRD

JAKARTA – Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis hasil survei terkait usulan pemilihan kepala daerah ...
KABAR CABANG

Instruksi Mas Dhito kepada Banteng Kabupaten Kediri: Turun ke Akar Rumput, Gandeng Pemuda!

KEDIRI – Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kediri, Hanindhito Himawan Pramana, menginstruksikan seluruh struktur ...