BANGKALAN – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur, Mahfud, S. Ag., mengajak masyarakat untuk mendoakan dan meneladani para pahlawan. Para pahlawan tidak hanya berjasa untuk merebut kemerdekaan RI dari tangan penjajah, akan tetapi memberi tauladan untuk menempatkan kepentingan negara dan bangsa di atas kepentingan diri sendiri atau golongan.
Hal tersebut disampaikan Mahfud saat menghadiri acara Doa Bersama HUT ke-78 Kemerdekaan RI di Desa Ujung Piring, Kecamatan Bangkalan, Jumat (18/8/2023).
“Doa itu adalah senjata utama bagi kaum muslim. Sudah sepantasnya kita berdoa, semoga para pahlawan kemerdekaan diampuni segala dosa dan dimasukkan ke dalam hamba yang dicintai oleh Allah,” ujar Mahfud.
“Semoga negara kita ini semakin maju, jaya, dan mampu bersaing dengan negara lain,” imbuhnya.
Selain itu, Ketua IKA PMII Surabaya itu mengingatkan para ibu yang hadir dalam doa bersama tersebut untuk menjadi contoh bagi anak-anaknya. Ibu adalah sekolah pertama bagi anak-anak mengenal kehidupan.
“Ibu-ibu ini adalah sekolah, madrasah pertama bagi anak anaknya. Anak itu baik dan tidak baik, salah satunya bergantung pada perilaku dan didikan ibu di rumah. Kalau kita ingin negara ini makmur dan dirahmati oleh Allah, kita harus mendidik generasi bangsa dengan baik mulai dari rumah,” jelasnya.
“Semoga anak-anak kita semua menjadi anak yang saleh dan salehah yang bamnfaat bagi agama, nusa, dan bangsa,” tandas Komandan Banser Bangkalan itu.
Selain membaca Yaa-sin dan tahlil, acara doa bersama juga dilanjutkan dengan membaca selawat asyghil. Para peserta begitu khidmat mengikuti rangkaian acara doa bersama tersebut.
Sementara itu, Kepala Desa Ujung Piring, M. Usman, menyampaikan terima kasih atas kehadiran Mahfud dan dukungannya terhadap ibu-ibu pengajian.
“Kami, atas nama warga menyampaikan terima kasih pada Bapak Mahfud karena sudah hadir dalam doa bersama ini. Selain itu, acara ini juga sangat istimewa karena ibu-ibu pengajian disumbang seragam oleh beliau,” terang Usman. (set)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS