Selasa
26 November 2024 | 12 : 55

Demi Target 13 Kursi DPRD Kabupaten, Banteng Ponorogo Persiapkan “Klinik Perjuangan”

PDIP-Jatim-Bambang-Juwono-31072023

PONOROGO – DPC PDI Perjuangan Ponorogo terus berjuang untuk menggaet 13 kursi di Pemilu 2024. Hal tersebut disampaikan Ketua DPC PDI Perjuangan Ponorogo, Bambang Juwono, saat melakukan konsolidasi, pada Sabtu (30/7/2023) malam, di Kantor DPC PDI Perjuangan setempat.

“Konsolidasi internal ini untuk membangun satu kebersamaan, misi, membulatkan tekad kita untuk Ponorogo yang saat ini 4 kursi. Kita sepakat berjuang memenuhi target dari DPP, yakni 13 kursi,” ujar Bambang.

Menurut Logos, sapaan akrabnya, prinsip yang harus ditekuni adalah membangun komunikasi dan kebersamaan. Pihaknya pun juga sudah menyampaikan peta politik kepada para bacaleg.

Untuk itu, ia menegaskan dalam satu wilayah yang mengerjakan hanya satu caleg, sehingga tidak boleh ada yang menumpuk dalam satu wilayah.

“Itu yang kita pahamkan kepada teman-teman supaya target kita untuk capai 13 kursi bisa tercapai maksimal dan ada koordinasi yang baik antara caleg, pengurus PAC, dan Ranting,” terangnya.

Di sisi lain, Logos juga menegaskan, pihaknya menyiapkan wadah untuk mengatasi permasalahan caleg yang terjadi di lapangan. Logos menamai wadah tersebut dengan “Klinik Perjuangan” yang berada di bawah Ketua Bapilu, Sugiri Sancoko.

“Kalau ada masalah, akan diarahkan dan diselesaikan di klinik itu. Termasuk sebagai guidance, strateginya nanti seperti apa. Di bawah komando Pak Giri juga teman-teman lain yang siap mengawal termasuk basis data per wilayah,” tandas anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur itu. (jrs/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...