Kamis
08 Januari 2026 | 8 : 16

DD Jauh Berkurang, Widarto: Pembangunan di Desa Bisa Terganggu

pdip-jatim-241121-widarto

JEMBER – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Jember Widarto, S.S memprediksi pelaksanaan pembangunan di desa untuk tahun 2026 terganggu. Hal itu dikarenakan berkurangnya dana desa (DD) dari pemerintah pusat yang sebelumnya terkucur Rp 1 miliar kini tersisa hanya Rp 300 jutaan.

Drastisnya penurunan anggaran ini disebut-sebut, karena adanya pengalihan anggaran dari pemerintah pusat untuk mendukung kepentingan Koperasi Desa Merah Putih (KDMP).

Peruntukan dana tersebut wacananya dari “atas” untuk membiayai pembangunan kantor-kantor KDMP melalui PT Agro Industri Nasional(Agrinas).

“Turunnya atau berkurangnya di tahun 2026 ya 60 persen lebih. Itu digunakan untuk kepentingan KDMP yang langsung diambil dari atas,” ujar legislator yang kini juga menjabat sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Jember.

Tak hanya soal pembangunan saja dampak pengurangan anggaran dana desa itu. Tetapi sambung Widarto, pengaruhnya juga pada operasional perangkat desa.

“Dari 300 sekian juta, kalau 3 persennya diambil, tentu menjadi persoalan. Kalau dulu 3 persen dari 1 miliar mungkin masih mencukupi. Desa harus berpikir keras sekarang,” imbuhnya.

Sebagaimana diberita sebelumnya, Widarto mengimbau agar para kepala desa lebih kreatif menyikapi pengurangan dana transfer pusat ke daerah. Tak bisa sekadar mengandalkan transfer dari pusat. (art/pr)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Bangkalan Surplus Beras, Bupati Lukman Tegaskan Ketahanan Pangan Aman

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan mencatat capaian membanggakan di sektor pertanian. Produksi ...
LEGISLATIF

Hj. Ansari Beri Perhatian pada Kasus Pembunuhan Bayi, Minta Aparat Segera Tuntaskan

JAKARTA – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI, Hj. Ansari, memberi perhatian serius terhadap peristiwa pembunuhan ...
KRONIK

Bupati Fauzi Pantau Penyemprotan Padi Pakai Drone di Lenteng

SUMENEP – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, memantau langsung penyemprotan tanaman padi menggunakan drone di ...
KABAR CABANG

PDI Perjuangan Siap Bersinergi dengan Pemkab Membangun Bondowoso Lebih Berkarakter

BONDOWOSO – Ketua DPC PDI Perjuangan Bondowoso, Sinung Sudrajad, menyatakan kesiapan partainya untuk bersinergi ...
KLIPING MEDIA

Survei LSI Denny JA: 66% Responden Tak Setuju Usulan Pilkada Lewat DPRD

JAKARTA – Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis hasil survei terkait usulan pemilihan kepala daerah ...
KABAR CABANG

Instruksi Mas Dhito kepada Banteng Kabupaten Kediri: Turun ke Akar Rumput, Gandeng Pemuda!

KEDIRI – Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kediri, Hanindhito Himawan Pramana, menginstruksikan seluruh struktur ...