Senin
21 April 2025 | 5 : 11

Cegah Kluster Baru, Khusnul Minta Penyaluran Bantuan Pusat Tetap Perhatikan Prokes

pdip-jatim-khusnul-khotimah-130721

SURABAYA – Ketua Komisi D DPRD Surabaya Khusnul Khotimah mengatakan, bantuan untuk warga terdampak pandemi Covid-19 di Kota Surabaya pada 2021, dari jumlah 262.900 kelompok penerima manfaat (KPM), yang baru menerima bantuan sekitar 46 persen.

“Sisanya, 53,90 persen dalam proses penyaluran,” kata Khusnul di Surabaya, Minggu (22/8/2021).

Jika dilihat dari jumlah kelurahan, bebernya, dari 154 kelurahan di Surabaya, sekitar 71 kelurahan sudah tersalurkan bantuan dan 83 kelurahan masih dalam proses penyaluran.

Menurut Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya ini, bantuan tersebut berasal dari Kementerian Sosial (Kemensos) melalui program Bantuan Sosial Tunai (BST) dan Program Keluarga Harapan (PKH).

Mengenai pelibatan lurah, camat dan tokoh masyarakat dalam distribusi bantuan tambahan 10 kilogram beras/KPM dari Bulog yang juga menggandeng DNR Corporation (DNR Logistik), Khusnul berharap tetap memperhatikan protokol kesehatan (prokes).

“Jangan sampai niat bagus memberikan bantuan, tapi justru membahayakan karena tidak taat prokes. Akhirnya menciptakan kluster baru Covid-19. Siapapun yang memberikan bantuan kepada masyarakat, harus memperhatikan prokes,” tandasnya.

Surabaya saat ini, imbuh Khusnul, sudah memasuki zona oranye. Untuk menurunkan zona ini, Pemkot Surabaya bersama TNI, Polri dan semua pihak telah telah bekerja keras siang dan malam. Untuk itu, dia mengajak semua pihak menjaga tren penurunan penyebaran Covid-19 di Kota Pahlawan.

“Kami berharap bulan depan, Surabaya masuk zona kuning.  Semua itu bisa tercapai jika saling menjaga, mengingatkan dan menerapkan prokes yang ketat,” tuturnya. (nia/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Amithya Dorong Event Kreatif di Kayutangan Heritage Diperbanyak

MALANG – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani Siraduhita memberi acungan jempol acara bertajuk Batik Fashion ...
LEGISLATIF

Wiwin Isnawati: Budaya Tradisional Berperan Penting dalam Memperkuat Solidaritas Masyarakat

JOMBANG – Anggota Komisi B DPRD Jawa Timur, Wiwin Isnawati Sumrambah, menggelar sarasehan bertajuk “Memperkuat ...
KRONIK

Untari Ajak Kaum Perempuan Tak Hanya Mengenang Kartini, Tapi Juga Mewujudkan Mimpinya dalam Bentuk Nyata

MALANG – Ketua Komisi E DPRD Jawa Timur Sri Untari Bisowarno mendorong perempuan, khususnya kaum milenial turut ...
KRONIK

Halal Bihalal Muhammadiyah, Bupati Fauzi Ajak Kolaborasi Wujudkan Sumenep Maju

SUMENEP – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Sumenep menggelar acara Halal Bihalal di Pendopo Agung Keraton ...
KABAR CABANG

Halal Bihalal DPC Kabupaten Kediri, Ajang Silarurahmi dan Jaga Soliditas Kader

KEDIRI – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Kediri menggelar halal bihalal Minggu (20/4/2025). ...
HEADLINE

Megawati Harap Riset Bunga Anggrek “Kimilsungia” Terus Dikembangkan

JAKARTA – Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri berharap riset terhadap bunga Kimilsungia terus dikembangkan di ...