Minggu
20 April 2025 | 12 : 46

Buka Rakerda, Mindo Minta 3 Pilar Partai se-Jatim Rajin Turun ke Desa

pdip-jatim-rakerda-210621-mindo

SURABAYA – Ketua DPP PDI Perjuangan Ir Mindo Sianipar minta seluruh struktural partai, petugas partai yang ada di pemerintahan dan legislatif di Jawa Timur, untuk rajin turun ke bawah, khususnya ke desa-desa di wilayahnya masing-masing.

Ajakan kepada tiga pilar Partai ini dia sampaikan saat membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DPD PDI Perjuangan Jawa Timur di aula Gedung Kesenian Aryo, Kota Blitar, Senin (21/6/2021).

Selain rajin turun ke bawah, Mindo juga mengatakan, PDI Perjuangan bisa memenangkan Pemilu 2024 jika syarat mutlak, yakni konsolidasi internal telah dilakukan.

“Tak kalah penting, adalah menjaga kesolidan di antara kader dan pengurus. Jaga kesolidan ini untuk bisa mewujudkan kemenangan di Pemilu 2024,” kata Mindo.

Pada kesempatan itu, Mindo juga mengajak Banteng-banteng Jatim selalu menanam pohon untuk menghijaukan bumi, dan mendukung pemerintah dalam upaya meningkatkan produksi pangan.

Menurut anggota Komisi 4 DPR RI dari dapil 8 Jatim ini, paling tidak ada 10 jenis tanaman pendamping beras yang harus dikembangkan sekecil apapun tempatnya.

Upaya untuk peduli lingkungan itu, imbuh Mindo, terutama bagi anggota fraksi yang punya kesempatan besar untuk membina masyarakat.

Pada kesempatan itu, Mindo yang hadir bersama Ketua Bidang Kesehatan dan Anak DPP PDI Perjuangan Sri Rahayu ini mengapresiasi penyelenggaraan Rakerda PDI Perjuangan Jatim yang ditempatkan di Bumi Bung Karno, Kota Blitar.

Rakerda sebagai ajang konsolidasi internal ini dilakukan secara hybrid, memadukan mekanisme daring dan luring karena masih dalam masa pandemi Covid-19.

Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur Kusnadi dalam sambutan pembukaan mengatakan, karena pandemi Covid-19 yang meningkat di Jawa Timur, penyelenggaraan Rakerda kali ini diikuti secara daring oleh 4 DPC wilayah Madura, juga beberapa anggota Fraksi DPR RI dapil Jatim dan DPRD Provinsi Jatim.

Utusan DPC PDI Perjuangan dari kabupaten/kota lainnya hadir langsung di lokasi Rakerda hingga selesainya acara.

Rakerda dihadiri seluruh pengurus DPD Jatim, Ketua, Sekretaris, Bendahara (KSB) dari 38 DPC se-Jatim, Organisasi Sayap Partai, Badan Partai, anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI dapil Jatim dan seluruh anggota Fraksi PDIP DPRD Jatim.

Dalam arahannya, Kusnadi di antaranya juga menyampaikan, bahwa DPD PDI Perjuangan Jatim telah berhasil memfasilitasi jalannya konsolidasi internal Partai di Jatim.

Yakni, konsolidasi organisasi di level kecamatan berupa Musyawarah Anak Cabang (Musancab), dan Rapat Kerja Cabang (Rakercab) PDI Perjuangan di 38 kabupaten/kota seluruh Jatim. (rul/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...