Sabtu
01 November 2025 | 8 : 33

Blusukan, Rieke Ajak Warga Bantaran Kali Pilih Eri-Armudji saat Coblosan 9 Desember

pdip-jatim-rieke-bantaran-kali-1

SURABAYA – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Rieke Diah Pitaloka turun gunung untuk memenangkan pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Eri Cahyadi – Armudji di Pilkada Surabaya, 9 Desember depan.

Didampingi anggota DPRD Provinsi Jawa Timur Dapil Surabaya, Agatha Retnosari, Rieke berkunjung dan menemui warga di bantaran sungai kawasan Jambangan, Surabaya, Senin (23/11/2020).

Dalam pertemuan tersebut, Rieke mengatakan, pembangunan di Surabaya tidak lepas dari peran Eri Cahyadi sebagai Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Kota (Bappeko) saat itu.

Baca juga: 97 Persen Warga Surabaya Puas dengan Kinerja Risma

“Apa yang telah hadir di Surabaya ada sumbangsih mas Eri di sana. Perlu ada perbaikan, iya. Warga Surabaya harus teguh, ini untuk masa depan Surabaya lima tahun ke depan,” katanya

Oleh sebab itu, dia mengajak warga Kota Pahlawan memilih calon pemimpin yang bisa melanjutkan program-program baik yang telah ada sejak kepemimpinan Bambang DH hingga Tri Rismaharini dan membawa Surabaya menjadi lebih baik lagi.

“Tanggal 9 Desember besok jangan coba-coba asal memilih, karena ini soal nasib Surabaya. Nah nasib Surabaya ada di tangan warga Surabaya. Memilih jangan karena dibayar,” ujar Rieke.

Mantan bintang sinetron ini meyakini bahwa warga Surabaya merupakan warga yang cerdas, warga yang suaranya tidak bisa dibeli dengan uang.

Dia mengingatkan, jika warga memilih karena dibayar, sama halnya warga membiarkan korupsi merajalela di Indonesia. Hal tersebut lantaran calon yang telah mengeluarkan banyak ‘modal’ agar terpilih, besar kemungkinan menginginkan ‘balik modal’ saat terpilih menjadi pemimpin yang tentu merugikan masyarakat dan negara.

Selain itu, ia mengatakan, Kota Surabaya merupakan inspirasi bagi daerah lain di Indonesia terkait toleransi antar sesama dan gotong royongnya. Karena itu, dia tidak ingin Surabaya menjadi tidak baik.

“Jangan biarkan Surabaya tidak baik, kami akan kehilangan contoh yang baik. Saya titipkan ini karena kami belajar dari Surabaya terkait toleransi dan gotong royong. Rakyat Surabaya saya yakin akan memperjuangkan hal yang sama,” tandasnya.

Rieke juga memastikan, jika Eri Cahyadi – Armudji terpilih, maka program bantuan sosial akan semakin masif dan tepat sasaran melalui sistem data kelurahan akurat yang kini tengah dipersiapkan.

Sementara itu, Agatha Retnosari menambahkan bahwa Eri Cahyadi – Armudji juga fokus kepada kesejahteraan masyarakat Surabaya.

Setelah menyiapkan kenaikan insentif bagi ketua RT, RW, dan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan, paslon nomor urut 1 itu juga akan menyiapkan kenaikan insentif bulanan bagi para kader kesehatan dan lingkungan yang memiliki peran besar dalam menjaga dan meningkatkan kesehatan lingkungan warga. (dhani)

Artikel Terkini

KRONIK

Megawati: Indonesia Harus Berani Ubah Tata Pikir Dunia yang Masih Dikuasai Negara Veto

BLITAR – Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, menegaskan perlunya perubahan mendasar dalam tata pikir ...
HEADLINE

Megawati Jadi Keynote Speaker Peringatan 70 Tahun KAA, Hasto: Hidupkan Kembali Visi Internasional Bung Karno

BLITAR – Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, menegaskan bahwa peringatan 70 tahun Konferensi ...
KRONIK

Di Peringatan 70 Tahun, Megawati Ingatkan AI dan Bahaya Imperialisme Digital

BLITAR – Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, menegaskan pentingnya kembali meneguhkan nilai-nilai ...
KRONIK

Peringatan 70 Tahun KAA di Blitar, Megawati Serukan Semangat Kemanusiaan dan Kemerdekaan

BLITAR – Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, menghadiri peringatan 70 tahun Konferensi Asia Afrika ...
KRONIK

Begini Rencana Kepala Daerah PDI Perjuangan Jatim Usai Dapat Arahan Megawati

BLITAR — Usai pertemuan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, para kepala daerah (kada) dan ...
LEGISLATIF

Wakil Ketua DPRD Kota Madiun Sutardi Pimpin Paripurna Bahas PU Fraksi-Fraksi atas Raperda APBD 2026

MADIUN – Wakil Ketua I DPRD Kota Madiun yang juga politisi senior PDI Perjuangan, Sutardi, memimpin rapat paripurna ...