Senin
24 Maret 2025 | 4 : 53

Bersama Saga Situbondo, Kader Banteng Ini Ajak Generasi Z Cegah Penularan HIV/AIDS dan TBC

PDIP-Jatim-Altur-Rosyidah-20062023

SITUBONDO – Relawan Sahabat Ganjar (SAGA) Situbondo menggelar acara Workshop Pencegahan Penyakit Menular HIV/AIDS dan TBC (Tuberculosis) di Aula Futsal Desa Klatakan Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo, Minggu (18/6/2023).

Hadir dalam kegiatan yang diikuti sekira 500 peserta itu, Kepala Desa Klatakan, Narwiyoto, kader BMI sekaligus pegiat HIV/AIDS, M. Lubis Firmansyah, Ketua Yayasan Bhanu Yasa Sejahtera (YABHISA) Situbondo sekaligus kader PDI Perjuangan, Altur Rosyidah, Ketua DPW Sahabat Ganjar Jawa Timur, Bambang Wahyuono, dan tokoh masyarakat setempat.

Ketua YABHYSA Situbondo, Altur Rosyidah, mengatakan bahwa pihaknya ingin mengajak pada masyarakat untuk peduli dengan penyakit TBC. Ia meminta masyasarakat untuk segera periksa jika mengalami gejala TBC.

“TBC adalah penyakit menular yang beresiko kematian, jika tidak terobati. Maka jika ada gejala yang mirip dengan TBC silahkan periksa atau menghubungi kader-kader kami yang sudah ada di desa,” ujar Altur.

Altur juga menjelaskan, HIV/AIDS merupakan penyakit menular yang tidak bisa sembuh. Akan tetapi penularannya dapat dicegah.

“Sehat dalam perilaku seksual adalah salah satu kunci pencegahannya,” tutur Altur.

Politisi PDI Perjuangan itu juga menjelaskan, kehadirannya di tengah masyarakat merupakan komitmen dirinya selaku kader Banteng untuk selalu tertawa dan menangis bersama masyarakat.

Seusai workshop, Saga dan BMI Situbondo membagikan sembako pada keluarga yang kurang mampu, dan kaos relawan Sahabat Ganjar kepada semua peserta yang hadir. Selain itu, panitia juga memberikan kuis. (set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KABAR CABANG

Jelang Kongres Partai, Kader Banteng Kota Kediri Bertekad Jaga Soliditas

KEDIRI – Menjelang pelaksanaan Kongres VI PDI Perjuangan, kader Banteng Kota Kediri menegaskan kesolidannya, patuh ...
SEMENTARA ITU...

Aksi Sosial Kader Banteng Jember Selama Ramadan Padat dan Beruntun

JEMBER – Geliat sosial kader banteng DPC PDI Perjuangan Kabupaten Jember di akhir-akhir bulan Ramadan semakin ...
KRONIK

Gus Falah: Mbak Puan Inginkan Jawa Timur Bebas Narkoba

JAKARTA – Anggota DPR RI Dapil Jawa Timur (Jatim) X Nasyirul Falah Amru menyatakan, pernyataan Ketua DPR Puan ...
SEMENTARA ITU...

Dukung Proyek SRRL, Pemkot Surabaya Siapkan Infrastrukturnya

SURABAYA – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya terus berkomitmen dalam mendukung proyek strategis nasional, salah ...
KRONIK

Dampingi Dirjen Cipta Karya PUPR Tinjau TPST, Bupati Lukman: Pengelolaan Sampah Program Prioritas

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, bersama Wakil Bupati Bangkalan, Moch. Fauzan Ja’far, menerima kunjungan ...
LEGISLATIF

Hari Yulianto Buka Solowsemiran Perihal Santunan Kematian BPJS Ketenagakerjaan

SIDOARJO  – Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur, Hari Yulianto, membuka kegiatan Solowsemiran (Sosialisasi Lokakarya ...