Sabtu
19 April 2025 | 9 : 35

Banjir di Semambung, Wabup Bojonegoro Sisir Rumah Warga

pdip-jatim-eksekutif-291221-bojonegoro-b

BOJONEGORO – Wakil Bupati Bojonegoro, H Budi Irawanto MPd, menyisir rumah-rumah di Desa Semambung Kecamatan Kapas menyusul banjir merendam daerah ini. Kedatangan Wabup Budi Irawanto untuk memastikan kondisi warganya.

Didampingi Pemerintah Desa Sembung beserta Babinsa dan Babinkamtibmas, Wabup Budi Irawanto meninjau lokasi pada Selasa (28/12/2021). Rumah-rumah warga tergenang banjir luapan air dari wilayah Selatan.

Sebanyak 200 rumah warga yang terendam air kiriman dengan ketinggian antara 30 centimeter sampai 50 centimeter akibat curah hujan tinggi pada Senin (27/12) malam. Di desa lain, pendataan masih terus dilakukan.

Wabup Budi Irawanto mengatakan, perlu perhatian khusus jika curah hujan masih tinggi sedangkan antisipasi masih kurang. “Curah hujan sangat tinggi perlu antisipasi. Terlihat kemarin ada beberapa wilayah di selatan yang banjir hingga mencapai 1 meter lebih, ” ucap wakil bupati dari PDI Perjuangan ini.

Pihaknya juga merasakan jika terjadi hujan dera, rumah pribadinya di Jalan Ade Irma juga tergenang air luapan dari saluran trotoar jalan.

Sementara itu, Kepala Desa Sembung Arif wahyudi menyampaikan terima kasih atas kunjungan dan melihat langsung kondisi banjir di desanya.

“Tak hanya rumah warga, kantor balai desa juga terendam air. Sehingga pelayanan kami lakukan dari rumah ke rumah,” ucap Arif Wahyudi.

Pihaknya menambahkan, banjir kiriman dari wilayah selatan tiap musim penghujan selalu terjadi. Selama ini, untuk mengantisipasi hal tersebut, Pemdes dan warga gotong royong membersihkan saluran sungai yang melintas di desa. Namun karena debit air tinggi pada hari kemarin, sehingga saluran tidak cukup untuk menampung.

Pihaknya berharap Pemerintah Bojonegoro ke depan agar memberikan resapan air dan pelebaran saluran sungai. Sehingga bisa menampung debit air dan tidak meluber ke rumah warga. (jen/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...