Selasa
26 November 2024 | 7 : 42

Baguna Tuban Gandeng BPPD Latih Pelajar Tangani Kebakaran

pdip-jatim-tuban-260521-baguna-b

TUBAN – Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) DPC PDI Perjuangan Tuban bekerjasama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPPD) Tuban menggelar edukasi dan simulasi penanganan bencana kebakaran, Rabu (26/5/2021).

Simulasi digelar di SMK Gus Dur, Desa Gununganyar, Kecamatan Soko diikuti puluhan pelajar setempat. Acara dihadiri pimpinan dewan dan anggota fraksi PDI Perjuangan, yakni Andhi Hartanto, Tulus Settyo Utomo, M Abu Cholifah, Adnan Kohar dan Mustain.

Turut hadir yakni perwakilan BPBD Tuban beserta petugas pemadam kebakaran untuk memberikan materi edukasi dan simulasi bencana. Hadir pula perwakilan Koramil Soko dan Kepala Polsek Soko.

Menurut Ketua DPC Tuban Andhi Hartanto, edukasi dan simulasi penanganan bencana kebakaran sebagai mitigasi menghadapi resiko kebakaran. Dalam simulasi ini, narasumber menyampaikan pemahaman atas resiko kebakaran, sumber terjadinya kebakaran serta teknik atau cara penanggulanganya.

“Sehingga jika terjadi kebakaran, tidak boleh panik. Tetap tenang untuk tetap waspada dan menghadapinya,” ujar Andhi Hartanto.

Adapun kelompok sasaran edukasi diprioritaskan pada pelajar, khususnya pelajar kelas 12. Kelompok ini dipilih lantaran untuk meberikan pemahaman sejak dini terhadap kebencanaan kepada generasi muda.

Andhi Hartanto menambahkan, kegiatan tersebut juga sesuai perintah Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri yang menginstruksikan kepada segenap kader untuk bersama rakyat senantiasa siaga menghadapi bencana. Mengingat, kondisi kewilayahan negeri ini yang mempunyai potensi bencana.

“Agar seluruh jajaran struktural partai dimanapun berada, agar bersama- bersama rakyat untuk selalu siap siaga setiap saat menghadapi bencana di wilayah masing-masing,” tandas Andhi Hartanto mengutip perintah harian Megawati Soekarnoputri.

Kegiatan edukasi kebencanaan juga mengacu UU 24 tahun 2007 tentang Bencana Alam, serta Perda 10 tahun 2014 dan Perbup 68 tahun 2015.

Dengan adanya kegiatan ini, Andhi Hartanto berharap masyarakat bisa sigap dan tanggap dalam menghadapi dan mengatasi bencana.

“Agar masyarakat bisa selalu waspada untuk melimdungi diri, keluarga maupun, lingkungan sekitar,” pungkasnya. (sut/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...