Sabtu
19 April 2025 | 9 : 42

Baguna Jatim Perkuat Dapur Umum Kongres IV

pdip jatim - tim baguna jatim saat kongres 2010

pdip jatim - tim baguna jatim saat kongres 2010

Tim Baguna Jatim saat Kongres PDI Perjuangan di Bali 2010

SURABAYA – Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) PDI Perjuangan Jawa Timur kembali memberangkatkan dua tim-nya ke Kongres IV Bali. Keberangkatan Baguna Jatim ini untuk memperkuat Baguna pusat yang membuka dapur selama pelaksanaan kongres, 8-12 April 2015.

“Kita memberangkatkan dua tim berkekuatan 10 personel, dengan dua unit mobil Baguna ke Kongres Bali. Seperti Kongres 2010, kita akan membuka dapur umum selama pelaksanaan Kongres IV nanti,” kata Sofyan, koordinator tim Baguna Jawa Timur, Senin (6/4/2015).

Tim dari Jatim, jelas Sofyan, akan berangkat dari kantor DPD PDI Perjuangan Jawa Timur pada Selasa (7/4/2015) pagi. Di Bali, ungkap Sofyan, mereka akan bergabung dengan tim Baguna dari daerah lain, yakni dari DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Jawa Tengah, yang semuanya di bawah kendali Baguna pusat.

Selama berlangsungnya kongres, personel Baguna akan menyediakan nasi bungkus dibagikan secara gratis, khususnya bagi penggembira kongres. “Saat Kongres Bali 2010 lalu, kita menyediakan 5.000 bungkus nasi sehari untuk makan pagi, siang, dan malam,” ujarnya.

Menurutnya, 5.000 nasi bungkus yang disediakan Baguna saat Kongres 2010 lalu, selalu habis. “Bahkan sering kurang. Karena itu, saya perkirakan nanti yang disediakan lebih dari 5.000 bungkus sehari,” ucapnya.

Menu nasi bungkus yang disediakan Baguna, imbuhnya, hasil masak sendiri. “Kita sudah biasa membuka dapur umum, misalnya saat ke lokasi bencana. Apalagi, peralatan masak tim Baguna juga sudah cukup lengkap,” pungkasnya. (pri)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...